Smartphone China Meizu Tampil di Publik, Harganya Menarik
- Dok. Istimewa
VIVA – Vendor smartphone China, Meizu, serentak meluncurkan tiga produk 15 Series. Dari penampilannya terlihat bahwa mereka mengambil sikap melawan tren di mana pada ketiga smartphone ini tidak tampak adanya notch atau poni.
Meizu lebih memilih layar persegi panjang yang besar dan utuh, yang diklaim 'benar-benar menyegarkan.' Mengutip situs The Verge, Senin, 23 April 2018, ada tiga smartphone yang masuk ke dalam seri ini, yaitu Meizu 15 Plus, Meizu 15 dan Meizu 15 Lite.
Selain tidak memakai notch, Meizu 15 Series juga tidak menggunakan layar penuh dengan aspek rasio 18:9, melainkan layar konvensional, yakni 16:9.
Selanjutnya, ketiga smartphone ini menyematkan tombol mBack yang dibuat dengan desain melingkar dan sudah terintegrasi dengan sensor pemindai sidik jari atau fingerprint.
Meizu 15 Plus menggunakan prosesor Samsung Exynos 8895 - prosesor yang sama dipakai oleh Samsung Galaxy S8. Chipset ini didukung dengan CPU octa-core dan GPU Mali-G71 MP20, serta RAM sebesar 6GB ROM sebesar 64GB/128GB.
Soal kamera, Meizu 15 Plus dibekali kamera ganda (12MP + 20MP) di bagian bekalang dengan OIS dan EIS plus aperture f/1.8, selain itu pada sensor sekunder memiliki lensa telefoto, serta didukung dengan baterai sebesar 3.500mAh.
Sementara Meizu 15 memakai Snapdragon 660 dengan CPU octa-core dan GPU Adreno 512. Selain itu, smartphone ini juga disokong dengan RAM 4GB dan ROM 64GB/128GB.
Kamera milik Meizu 15 mirip dengan Meizu 15 Plus. Hanya saja, pada Meizu 15 tidak ada fitur EIS, dan cuma dibekali OIS.
Meizu 15 Lite menggunakan Snapdragon 626 yang dilengkapi dengan CPU octa-core dan Adreno 506 GPU serta RAM 4GB dan ROM 64GB.
Kabarnya, menjadi model yang hanya akan dijual di China. Smartphone ini dibekali layar sebesar 5,46 inchi jenis LCD.
Sementara itu, soal kamera yang disokong baterai sebesar 3.000mAh ini, juga dibekali kamera sensor sebesar 12MP aperture f/1.9, serta kamera depan berukuran 20MP.
Bagaimana dengan harga? Meizu 15 Plus dibanderol seharga 3.000 yuan (sekitar Rp6,6 juta) di China, Meizu 15 akan dijual 2.500 yuan (Rp5,5 juta), dan Meizu 15 Lite senilai 1,700 yuan (Rp3,8 juta).