Google Doodle Rayakan Ultah ke-96 Pandit Ravi Shankar
- Mirror
VIVA.co.id – Rupanya tidak hanya legenda dunia yang dihormati Google dengan logo doodle. Hari ini Google memperingati hari kelahiran musisi legendaris India, Pandit Ravi Shankar, yang menginjak usia 96 tahun.
Mungkin tidak banyak orang yang tahu siapa itu Pandit Ravi Shankar, apalagi di usianya yang mencapai 96 tahun. Namun Google ternyata mengenalinya dengan baik sehingga dianggap layak untuk masuk dalam jajaran gambar doodle.
Pandit Ravi Shankar adalah musisi legendaris India yang disebut memberikan inspirasi bagi The Beatles. Dia adalah maestro sitar, alat musik khas India. Dikatakan Google, dalam biodatanya, Shankar sangat berpengaruh dalam karir musik The Beatles sehingga akhirnya mereka memutuskan untuk menjadikannya logo Google Search.
"Hari ini, kita merayakan Pandit Ravi Shankar, yang lahir 96 tahun lalu. Shankar merupakan orang yang berjasa mengenalkan instrumen India ke dunia musik barat dan membuatnya popular. Shankar juga yang mengajarkan George Harrison, pentolan The Beatles, bagaimana bermain musik sitar, kemudian memberikan pengaruh besar terhadap musik di era 1960 dan 1970," tulis Google, seperti dikutip dari Mirror.co.uk, Kamis, 7 April 2016.
Shankar juga disebut sebagai orang yang sangat berjasa membantu jutaan pemusik klasik, jazz dan pecinta rock di barat untuk memasukkan musik tradisional India itu. Bahkan ia menjadi ikon musik hippie di era 1960, pernah tampil di Woodstock dan berangkulan dengan The Beatles.
Pencipta musik, Philip Glass, juga mengaku mendapatkan inspirasi dari Shankar. Dia pernah mengajaknya berkolaborasi dalam album Passages pada 1990.
"George Harrison menyebutnya 'Bapak Musik Dunia'," tulis Google.
Shankar lahir pada 1920 dan meninggal pada 2012 lalu.