Meme #KamiTidakTakut, Indonesia Berani Lawan Teror
- Twitter/@eykonugroho
VIVA.co.id - Delapan jam usai beberapa ledakan bom meletus di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis 14 Januari 2016, trending topic Twitter masih dijejali topik tentang insiden tersebut. Setelah tanda pagar #PrayForJakarta, kini giliran tanda pagar #KamiTidakTakut berganti memuncaki tren di Twitter.
Pengguna Twitter menggunakan tanda pagar tersebut untuk menguatkan para korban serta menegaskan masyarakat tidak gentar dengan berbagai ancaman dan serangan teroris.
Kicauan dengan tanda pagar tersebut juga disertai dengan gambar yang memberi dukungan dan perlawanan kepada para peneror.
Misalnya akun @eykonugroho mengunggah meme penyemangat. Pada gambar itu tertulis "Tetep kumpul walau bahaya mengancam. Indonesia berani,".
Sedangkan akun @ReneCC juga mengunggah tagar #KamiTidakTakut dengan gambar berlatar tugu Monumen Nasional (Monas) dan berbagai macam penduduk dengan latar belakang saling bergandengan tangan.
Dukungan melawan aksi teror juga disampaikan akun @float_project. Akun ini mengunggah dengan disertai gambar bertuliskan 'Karena kita bersatu terorisme tidak akan menang'.
"Berharap yang terbaik, meski dunia tak lagi percaya. #KamiTidakTakut," tulis @float_project.
Berharap yang terbaik, meski dunia tak lagi percaya. #KamiTidakTakut pic.twitter.com/NH6PZYBkl2