Hari Belanja Online Nasional, Ini Siasat JD.id Raih Pembeli
- JD.id
VIVA.co.id - Para 'petarung' e-commerce rupanya sangat antusias menggarap Hari Belanja Online Nasional. Salah satu e-commerce, JD.id, memiliki strategi khusus yang diklaim akan mampu menarik pengunjung untuk berbelanja online.
"Sebagai toko online B2C (business to consumer) terbesar di Asia, kami ingin memberikan produk berkualitas dengan harga yang kompetitif. Ini merupakan komitmen kami sejak masuk ke pasar e-Commerce Indonesia," ujar pihak JD.id dalam keterangan resminya, Kamis, 10 Desember 2015.
Dalam perhelatan yang berlangsung sejak hari ini, JD.id mengaku siap menggelar penjualan marathon selama 60 jam. Bahkan dalam prosesnya nanti akan digelar banyak promo dan penjualan kilat.
"Strategi kami bertema 3X CUT PRICE, yakni Triple Combo, 60 Jam Maraton SuperDeal dan SuperFlash Sale," tulis mereka.
Program tersebut diakui pihak JD.id telah dibuka sejak dini hari tadi. 3X CUT PRICE berarti pembeli akan diberikan potongan harga secara beruntun.
"Mulai dari diskon harga hingga Rp3,2 juta, voucher hingga Rp500 ribu, cashback hingga Rp1,2 juta, serta bonus langsung sebuah earphone atau USB flashdrive 3.0 untuk pembelian produk tertentu. Semua ini diberikan dalam tiap satu sesi belanja," kata pihak JD.id.
Selain itu, papar pihak JD.id, ada juga 60 Jam Maraton Super Deal, berupa penawaran supermurah, dengan harga di bawah Rp100 ribu, untuk produk smartphone, gadget dan aksesori. 60 jam ini dimulai dari 10 Desember sampai 12 Desember 2015.
Melengkapi Harbolnas 2015, Super Flash Sale dihadirkan sebagai apresiasi JD.id bagi masyarakat Indonesia yang menginginkan smartphone premium dengan harga terjangkau. Untuk mengikuti program ini pelanggan harus mengunjungi website JD.id secara berkala, sebab waktunya akan diacak pada 10, 11 dan 12 Desember 2015.
Diketahui, JD.id mulai beroperasi di Indonesia sejak 26 Oktober 2015. Mereka mengklaim telah mendapatkan sambutan sangat baik dari masyarakat online di Indonesia. E-Commerce ini merupakan anak usaha JD, raksasa e-commerce di Asia dengan lebih dari 100 juta pelanggan aktif. JD mengklaim telah melayani lebih dari 700 juta order per tahun secara global.