Sony Xperia Z5 di Film James Bond 'Spectre'

Film James Bond yang melegenda
Sumber :
  • Sony Pictures
VIVA.co.id - Dalam beberapa bulan ke depan, film terbaru James Bond berjudul Spectre akan tayang di bioskop. Film terbaru agen rahasia Inggris itu pun akan memamerkan sejumlah teknologi mutakhirnya, termasuk menggunakan smartphone edisi khusus, yakni Sony Xperia Z5.

Sony pun tak ketinggalan untuk mengkampanyekan film tersebut dengan film pendek bertajuk 'Made for Bond'. Pada video kampanye ini, Naomi Harris memerankan Moneypenny.

Dikemas dengan karakter yang kuat, film pendek ini menayangkan tegangnya adegan pengejaran di sepanjang South Bank, London. Moneypenny berjuang melawan penjahat-penjahat misterius untuk memberikan ponsel Xperia Z5 milik bond.


Dengan menggunakan peralatan canggih, termasuk di antaranya sebuah kamera compact canggih RX100 IV Cyber-shot, Moneypenny melakukan pengintaian dalam gerakan superlambat.


Film berdurasi 60-detik ini disutradarai oleh Danny Kleinman. Diproduksi oleh perusahaan Rattling Stick dan agensi iklan adam&eveDDB.


Dijelaskan, mayoritas film kampanye ini memanfaatkan kamera sinema profesional Sony F65, diselingi adegan pengintaian dengan ‘gerakan lambat’ yang dapat dilihat melalui layar kamera RX100 IV, dan hasil gambar yang dapat dilihat dari layar sebuah Xperia Z5.


“Film kampanye ini menayangkan betapa serunya adegan pengejaran dalam menjalankan sebuah misi dan membawa penonton ke dalam jalan cerita. Disuguhi juga latar belakang kota London yang ikonik," ujar Kleinman lewat keterangan tertulisnya, Rabu, 16 September 2015.


Sementara itu, President dan CEO Sony Corporation, Kazuo Hirai, menambahkan bahwa keikutsertaan pihaknya dalam penggarapan film James Bond terbaru menjadi kebanggan tersendiri.


Hirai mengungkapkan, Sony bangga telah menjadi mitra dari film-film Bond yang ikonik semenjak Casino Royale. Sementara Xperia Z5 dan RX100 IV merupakan perangkat penuh aksi dan kaya akan fitur, perangkat-perangkat ini juga nyata, sebagai alat komunikasi sehari-hari.


"Apakah digunakan oleh Moneypenny untuk memantau penyamaran atau seorang fotografer kreatif yang ingin mengambil dan membagi gambar fotografi yang menakjubkan di sosial media, mereka dapat dengan mudah menggunakannya. Produk-produk ini mudah dibawa dalam kantong dan telah memenangkan banyak penghargaan baik untuk penggunaan sehari-hari maupun untuk kegiatan menyerupai agen rahasia," tutur dia.


Diketahui, Sony merancang produk khusus ini dengan membenamkan kemampuan autofokus tercepat pada sebuah smartphone terkemuka, memecahkan rekor kecepatan hanya dalam waktu 0.03 detik, sensor pemindai jari terintegrasi dengan tombol daya yang ikonik, dan desain kedap air yang indah.


Xperia Z5 diklaim Sony sebagai sebuah smartphone terkini dan tercanggih yang ideal untuk Bond. Xperia Z5 belum lama ini diumumkan pada 3 September 2015 dan akan tersedia secara global mulai Oktober 2015.


Harga Tinggi


Dilansir melalui
IB Times UK
, Rabu 16 September 2015, dalam email yang dipublikasi peretas Sony Pictures 2014 lalu menunjukkan jika Sony harus mengeluarkan kocek sampai US$5 juta yang dibayarkan ke Columbia Pictures untuk membuat Bond memegang ponsel Sony.


Bahkan angka itu belum termasuk US$18 juta untuk komitmen iklan Sony dalam mempromosikan Spectre. Sayangnya pihak Sony enggan mengomentari hal ini.