Karyawan Oppo bisa Kerja dengan Tenang

Logo Oppo.
Sumber :
  • electronicsb2b.com

VIVA Tekno – PT World Innovative Telecommunication, produsen teknologi asal China dengan merek Oppo, menggandeng PT Asuransi BRI Life dalam menyediakan layanan kesehatan melalui produk asuransi Professional Group Health.

Direktur Utama BRI Life Aris Hartanto memastikan bahwa layanan asuransi kesehatan terbaik diberikan kepada karyawan Oppo melalui pembayaran klaim tepat waktu yang sesuai dengan ketentuan polis yang berlaku.

Kemudahan lainnya yang disediakan BRI Life dalam kerja sama ini yaitu karyawan Oppo bisa memanfaatkan layanan Group HealthCare pada aplikasi My Access.

Hal ini agar nasabah dapat memperoleh update informasi yang terkait dengan layanan asuransi kesehatan BRI Life seperti informasi benefit nasabah, daftar rumah sakit provider, klaim, serta akses untuk kartu peserta nasabah.

Bukan itu saja. Karyawan Oppo juga akan mendapat kemudahan perlindungan asuransi kesehatan sesuai perjanjian polis dengan perawatan kesehatan di rumah sakit pilihan sesuai daftar rumah sakit lebih dari 6.000 provider BRI Life yang tersebar di Indonesia.

"Kami menjunjung komitmen dalam memberikan manfaat asuransi yang sesuai ketentuan polis. Hingga kini, jumlah nasabah kami sudah mencapai 19 juta orang. Ini yang harus dipertahankan lewat komitmen pembayaran klaim tepat waktu sesuai dengan yang dijanjikan," kata Aris.

Sementara itu, Direktur Utama Oppo Jim Zhang menyebutkan perlindungan asuransi kesehatan diberikan kepada para manager dan supervisor, yang semuanya mendapatkan program Professional Group Health. "Kerja sama ini akan dilanjutkan ke program asuransi lainnya," tutur dia.