Beli SIM Card Online Enggak Ribet Lagi, Barang Sampai 30 Menit

Kartu SIM atau SIM card.
Sumber :

VIVA Digital – Operator telekomunikasi Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menambah pilihan layanan pembelian kartu SIM atau SIM card secara online.

Layanan tersebut berupa pengiriman instan yang memiliki jaminan 30 menit sampai. Pengiriman instan ini berlaku untuk pembelian SIM card prabayar dan pascabayar IM3.

Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison Ritesh Kumar Singh mengaku meningkatkan layanan pembelian kartu SIM online dengan pengiriman instan 30 menit sampai dengan harga yang terjangkau.

"Kami juga menyediakan opsi pilihan pembayaran dan mitra yang lebih banyak. Kami yakin bahwa inisiatif ini akan memudahkan pelanggan di Indonesia," kata dia, Kamis, 24 November 2022.

Untuk pembelian SIM card prabayar dan pascabayar secara online, pelanggan dapat mengunjungi http://im3.id/shop atau menggunakan aplikasi myIM3 yang dapat diunduh melalui Google Play Store atau Apple App Store dan mengisi data pembelian dan pengiriman.

Kemudian, pelanggan dapat melakukan pembayaran dengan berbagai metode pembayaran online seperti uang atau dompet elektronik (Ovo, Gopay, Shopeepay), transfer bank, maupun kartu kredit. Setelah transaksi selesai, kartu SIM akan dikirimkan ke alamat tujuan pemesanan.

Biaya pengiriman instan mulai dari Rp2.500 per kilometer. Lewat layanan pengiriman instan ini, pelanggan bisa mendapatkan voucher digital hingga Rp100 ribu dan bebas pilih ribuan nomor cantik.

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) bermitra dengan Paxel untuk menyediakan layanan pengiriman kartu SIM instan 30 menit tiba dan sameday.

Layanan pengiriman instan akan tersedia di 1.367 Desa, 242 Kecamatan, 40 kabupaten/kota seperti Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Palembang, Makassar, dan Denpasar.

Sementara untuk pengiriman reguler dengan cakupan nasional, operator telekomunikasi tersebut bekerja sama dengan JNE regular delivery.