Ada GTA, Ini 5 Game yang Dilarang di Arab Saudi

GTA V.
Sumber :
  • Instagram/@rockstargames

VIVA – Game atau dalam Bahasa Indonesia disebut permainan adalah sebuah barang atau serangkaian trik yang pada umumnya digunakan untuk hiburan. Zaman dulu, permainan didemonstrasikan langsung tanpa perantara. Namun seiring berkembangnya zaman dan teknologi permainan juga hadir dalam bentuk digital.

Permainan bentuk digital muncul dalam sejumlah perangkat elektronik antara lain ponsel, komputer, tablet, dan konsol. Jumlah permainan yang tersedia untuk perangkat elektronik semakin hari semakin banyak. Publik pun dapat memilih permainan yang sesuai dengan seleranya mulai dari petualangan, strategi, olahraga hingga aksi. 

Namun tak semua permainan bisa dipilih oleh semua kalangan. Permainan pun mempunyai batasan kategori sesuai umur yakni U3+ (untuk usia 3 tahun atau lebih), U7+ (untuk usia 7 tahun atau lebih), U13+ (untuk usia 13 tahun atau lebih), dan U18+ (untuk usia 18 tahun atau lebih).

Ilustrasi bermain game.

Photo :
  • Moratelindo

Sayangnya walaupun sudah ada batasan umur untuk permainan digital, tetap saja ada yang tetap memainkan game tidak sesuai dengan ketentuan umurnya. Kendati begitu, kejahatan yang disebabkan oleh permainan secara tidak langsung pun kerap terjadi seperti kekerasan bahkan pembunuhan. 

Maka dari itu demi melindungi rakyat, beberapa negara melarang beberapa permainan yang dianggap memberi pengaruh buruk salah satunya yakni Arab Saudi. Sejauh ini ada 47 permainan digital yang tidak boleh dimainkan di sana, berikut lima di antaranya berdasarkan data yang VIVA himpun dari saudiarabiaofw.com

The Witcher 3: Wild Hunt

The Witcher 3: Wild Hunt.

Photo :
  • Tangkapan Layar

Permainan yang diangkat dari novel fantasi berjudul The Witcher ini memiliki misi untuk mencari seorang putri angkat yang berusaha kabur. Arab Saudi melarang permainan ini sebab mengandung adegan seks.

Manhunt 

manhunt 2

Photo :
  • IMDb

Permainan ini dilarang karena memuat kekerasan dan kekejaman yang dinilai berlebihan. Manhunt sendiri adalah permainan dengan misi sang pemain harus menyelamatkan diri dari situasi yang sangat berbahaya. Tak hanya di Arab Saudi, permainan ini pun sempat dikecam di sejumlah negara lain karena grafisnya yang terlalu sadis.

Assassin’s Creed

game assassins creed

Photo :
  • ubisoft.com

Dirilis oleh Gameloft bersama Ubisoft, permainan ini mengisahkan tentang aksi petualangan siluman. Alasan Assassin’s Creed tak boleh beredar di Arab Saudi yaitu karena menayangkan gambaran buruk orang Arab. Namun kabarnya larangan ini hanya berlangsung selama 2 minggu.

Watch Dogs 2

game watch dogs 2

Photo :
  • eurogamer.net

Dalam permainan ini, pemain berperan sebagai peretas untuk menerobos sebuah sistem keamanan kota yang canggih. Negara Arab Saudi melarang Watch Dogs 2 lantaran penggunaan sumpah serapah seksual dan pembunuhan tanpa motif atas karakter manusia yang tidak bersalah.

GTA (Grand Theft Auto)

Game GTA.

Photo :
  • U-Report

Permainan legendaris GTA dilarang di Arab Saudi karena mengandung kekerasan dan ketelanjangan tingkat ekstrem. Pertama kali diluncurkan pada tahun 1997, pemain GTA berperan sebagai penjahat yang dapat berkeliaran bebas di sekitar kota besar dengan melakukan aksi perampokkan, pembunuhan, dan kejahatan lainnya.