Gamer Indonesia Tanding eSports Pakai Prosesor Baru Intel
- Intel
VIVA – Dunia eSports diprediksi akan terus berkembang di Tanah Air, di mana Indonesia menjadi negara pendorong pertumbuhan industri tersebut di Asia Tenggara. Dari total 274,5 juta gamer di Asia Tenggara pada 2021, Indonesia berkontribusi sekitar 43 persen terhadap jumlah total.
Selain itu, Indonesia juga menyumbang pendapatan terbesar senilai US$2,08 miliar atau Rp30 triliun. Tingginya jumlah gamer dan pendapatan ini menjadi indikasi bahwa industri eSports memiliki potensi yang cukup besar di Indonesia.
Dalam upaya untuk mendukung industri digital dan giat inovasi dalam membentuk masa depan teknologi, raksasa teknologi Amerika Serikat (AS), Intel, menggelar turnamen eSports pada 8 hingga 12 September mendatang secara virtual.
Turnamen bernama Intel Gamer Days 2021 itu siap menjadi wadah bagi para gamer muda di Indonesia untuk berkarya dan menunjukkan potensinya. Bukan itu saja, Intel juga akan memperkenalkan prosesor desktop anyar Intel Core Generasi 11 yang sudah diluncurkan pada Juli tahun ini.
Prosesor ini diklaim dapat membantu para gamer menjadi versi terbaik dirinya sendiri secara kompetitif, sosial, dan kreatif. Dengan performa tertinggi (highest performance) yang cocok bagi para gamer dan pembuat grafis (graphic creators), performa Intel Core Generasi 11 juga siap tampil dalam ajang Intel Gamers Day 2021.
Intel Core Generasi 11 juga mendukung konektivitas Intel Wi-Fi 6. "Kami mengajak generasi muda kreatif Indonesia untuk ikut menorehkan prestasi dan kontribusi dalam turnamen eSports ini," demikian keterangan resmi Intel, Rabu, 1 September 2021.
Adapun beberapa rangkaian kegiatan yang akan dilakukan selama turnamen yang akan memainkan game Dota 2 ini berlangsung. Registrasi dibuka sejak 27 Agustus-6 September mendatang. Turnamen dimulai dengan sesi Fun Match (8-9 September) yang akan dilakukan dengan sistem best of one atau sistem gugur.
Sistem ini menjadi tahapan pertama untuk menyaring peserta yang akan berlaga di babak selanjutnya. Peserta yang berhasil kemudian akan berlaga di tahap Semi Final 1 dan 2 yang akan diselenggarakan dengan sistem best of three pada 10 September.
Grand Final akan diadakan dengan sistem best of three sebagai tahap penutup pada 12 September 2021. Selama turnamen berlangsung, Intel juga memberikan coaching clinic pada 11 September oleh pro-player dan perwakilan dari Asus dan Acer.