Turnamen Mobile Legends Akan Digelar, eSports Indonesia Bergelora

Pengembang Mobile Legends, Moonton menggelar acara di Jakarta.
Sumber :
  • VIVA/Novina Putri Bestari

VIVA – Menurut data terbaru dari Newzoo, Indonesia telah menjadi salah satu pasar gim terbesar di Asia Pasifik dengan angka mencapai US$ 941 juta atau setara Rp 13 triliun, dengan populasi online 52,6 juta orang dan jumlah gamers mencapai 34 juta pemain.

Sementara itu, menurut data Statista per Mei 2020, Pasar eSports telah booming dalam beberapa tahun terakhir dengan semakin banyak pemirsa yang menonton untuk menyaksikan permainan favorit mereka dimainkan oleh beberapa gamer terbaik di dunia. Pada 2023, diperkirakan ada 646 juta pemirsa eSports di seluruh dunia, peningkatan besar dari 395 juta pada 2018.

Pandemi Virus Corona COVID-19 tak menghalangi pengembang game online asal China, Moonton, menggelar acara tahunan Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 6. Regular season akan berlangsung mulai dari 14 Agustus hingga 4 Oktober 2020.

“Regular seasons bakal diselenggarakan secara online. Namun untuk playoff ada kemungkinan kami akan offline. Ada syaratnya. kami akan melihat situasi, kondisi, serta regulasi dari pemerintah terkait penyelenggaraan event,” kata Komisaris MPL Indonesia, Lucas Mao, Kamis, 23 Juli 2020.

Regular seasons akan mempertandingkan delapan tim, yaitu Alter Ego Esports, Aura, Bigetron Alpha, Evos Legends, Geek Fam, Genflix Aerowolf, RRQ Hoshi dan Onic Esports.

Enam tim terbaik akan berlaga di playoff MPL Indonesia pada 16-18 Oktober 2020, dan memperebutkan uang tunai senilai US$300 ribu atau Rp4,5 miliar. Pecinta Mobile Legends (ML) bisa menyaksikan pertandingan di Nimo TV, YouTube MPL Indonesia, dan Facebook MPL Indonesia.

Lucas mengatakan bahwa RRQ masih menjadi tim terkuat di Indonesia. Lalu, ada Lemon Cs yang juga mendominasi Asia Tenggara karena menjuarai gelaran MPL Invitational 4 Nations Cup.

Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 6 diyakini akan semakin sengit. Menurutnya, saat ini industri eSports tengah berkembang dengan pesat di Tanah Air. Adanya MPL membuat Indonesia menjadi yang paling terdepan di Asia Tenggara.