Praktisi IT Kritik Fadli Zon: Linux Bergengsi dan Terpopuler di Dunia

Ketua KPU dan Ketua Bawaslu melihat ruangan server KPU/Ilustrasi.
Sumber :
  • Instagram/@kpu_ri

VIVA – Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengkritik sistem operasi open source Linux yang digunakan server KPU. Menurutnya, sistem operasi tersebut sederhana. Selain itu, Fadli menyoroti program pangkalan data MySQL dan program PHP pada server KPU. Program tersebut bisa diperoleh secara gratis. Politikus Partai Gerindra itu menilai server KPU tidak representatif. 

Lembaga kajian independen untuk peningkatan pemahaman dan pemanfaatan internet secara positif di Indonesia, ID Institute mengatakan, penggunaan aplikasi open source bukan sebuah ukuran representatif atau tidaknya sebuah sistem teknologi informasi. Sistem open source memang gratis, namun faktanya telah dipilih banyak perusahaan teknologi dunia. 

"Bahkan de facto, sistem operasi Linux dan aplikasi Free Open Source pada kenyataannya adalah yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Semua vendor teknologi dunia semuanya menggunakan, bahkan memiliki proyek dan juga mengembangkan produk open source," jelas para praktisi teknologi Informasi yang tergabung di ID Institute dalam keterangannya, Selasa, 7 Mei 2019. 

Penguasaan dan pengelolaan atas Linux dan Free Open Source punya nilai tersendiri. ID Institite mengatakan, jika sistem administrator maupun programmer menguasai sistem open source itu, maka mereka dianggap punya kualifikasi tinggi. 

"Dari sudut pandang 'gengsi' pun, sistem administrator, para programmer yang menguasai
Linux OS dan FOSS, dipandang sebagai sosok yang menempati 'kasta tertinggi' di
bidang ini, sejajar dengan para pakar keamanan dan hacker," kata ID Institute. 

Bicara distribusi Linux, ID Institute mengatakan, sistem open source tersebut sudah banyak dipakai oleh berbagai lembaga negara di Indonesia. Malahan sistem operasi ini dipakai pada hampir semua perangkat sistem informasi lembaga negara dan lembaga layanan publik. Linux juga sebenarnya dipakai jamak oleh orang Indonesia yang menggunakan smartphone.  

"Apabila menggunakan OS Android, maka basisnya adalah Linux kernel juga. Termasuk
hampir semua layanan di internet, server-servernya, web, email, banyak memakai
Linux Operating System dan aplikasi Free Open Source seperti Apache, MYSQL,
PHP," jelas lembaga tersebut. (ase)