INFOGRAFIK: Path Tutup, Begini Cara Selamatkan Datamu

Path tutup aplikasi
Sumber :
  • Twitter/@path

VIVA – Media sosial berbagi gambar dan pesan, Path resmi mengumumkan tutup layanan. Platform yang didirikan trio Dave Morin, Shawn Fanning dan Dustin Mireau itu menuliskan telah berusaha yang terbaik menyediakan layanan bagi pengguna sejak 2010. Namun pada akhirnya, Path harus menutup aplikasinya pada usia kedelapan tahun. 

Path akan memberikan kesempatan kepada pengguna untuk mengamankan data mereka hingga 18 Oktober 2018. Pada tanggal tersebut, Path resmi tutup layanannya, pengguna tak bisa mengakses platform. 

"Perhatikan baik-baik, Anda tidak bisa mengakses layanan backup setelah 18 Oktober 2018. Kami menganjurkan Anda mengunduh atau menyimpan salinan data jika Anda menginginkan bisa akses pada 18 Oktober 2018," tulis Path dalam pengumumannya.

Berikut infografik lengkap Path: