Fitur Baru Ini Bikin Akses YouTube Makin Asyik

Fitur messaging YouTube akan hadir pada versi desktop
Sumber :
  • www.9to5google.com

VIVA – YouTube menyadari betul kekuatan fitur messaging atau perpesanan pada platformnya. Setelah merilis fitur messaging pada Agustus lalu pada aplikasi di Android dan iOS, YouTube kini menghadirkan fitur messaging tersebut ke desktop. 

Dikutip dari laman 9to5Google, Jumat 25 Mei 2018, fitur tersebut terlihat sangat mudah digunakan dan asyik.

Guna memenuhi permintaan pengguna, kini YouTube juga menghadirkan fitur direct messaging versi dekstop. Sekarang jika Anda sedang berselancar di YouTube, Anda bisa langsung berbagi video dengan teman atau kerabat. 

Fitur yang terletak dengan deretan avatar berada, memang sangat mudah ditemukan. Fitur ini terletak di antara notifikasi dengan aplikasi YouTube. Ikon gelembung obrolan akan memudahkan pengguna untuk mengakses obrolan.

Sama seperti fitur direct messaging lainnya, YouTube menyediakan tombol 'share' untuk berbagi konten video melalui direct messaging. Tidak hanya untuk obrolan pribadi saja, pengguna juga bisa berbagi ke dalam obrolan grup. Selain itu, pengguna bisa memberikan 'love' pada konten video melalui obrolan pribadi. 

Awalnya YouTube tidak berpikir untuk membuat fitur ini, karena sudah banyak fitur perpesanan instan seperti WhatsApp yang bisa berbagi video YouTube. Tapi bagi para pengguna setia YouTube, tentu akan menyukai fitur ini, karena mereka tidak perlu repot pindah ke aplikasi lain hanya karena YouTube tidak memiliki fitur tersebut. 

Tidak diragukan lagi, YouTube adalah platform video yang paling banyak digunakan warganet saat ini. Perusahaan terus melakukan inovasi untuk menghindari pengguna berpindah ke platform video lain. (mus)