Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Garuda Muda Siap Beraksi!

Pemain Timnas Indonesia U-23
Sumber :
  • ANTARA/HO-PSSI

Jakarta, VIVA – Timnas Indonesia akan mengikuti ASEAN Championship 2024 atau yang dulu dikenal Piala AFF mulai Desember 2024.

Dalam turnamen sepakbola Asia Tenggara ini, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

Tim Garuda dijadwalkan memulai laga dengan pertandingan tandang melawan Myanmar pada 9 Desember, kemudian menjamu Laos di Stadion Manahan Solo pada 12 Desember.

Timnas Indonesia U-23

Photo :
  • PSSI

Selanjutnya, Indonesia akan melakoni laga tandang melawan Vietnam pada 15 Desember, dan menutup fase grup dengan menjamu Filipina pada 21 Desember.

Dua tim teratas dari setiap grup akan melangkah ke babak semifinal. Semifinal akan berlangsung dalam format dua leg, dengan leg pertama dijadwalkan pada 26 dan 27 Desember, serta leg kedua pada 29 dan 30 Desember.

Tim yang memenangkan semifinal akan bertanding di babak final, juga dengan sistem dua leg, pada 2 dan 5 Januari 2025.

Dalam Piala AFF 2024 ini, Timnas Indonesia dipastikan tidak menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Sebagai gantinya, laga kandang akan dimainkan di Stadion Manahan di Solo.

Dalam Piala AFF kali ini, Indonesia akan mengandalkan pemain-pemain U-22. Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan bahwa langkah ini bertujuan untuk menambah pengalaman para pemain muda sekaligus mempersiapkan skuad untuk SEA Games 2025 di Thailand.

Mengenai target, Erick tidak menyebutkan secara spesifik. Ia hanya berharap agar timnas yang dilatih oleh Shin Tae-yong mampu memberikan performa terbaik.

Untuk lebih jelasnya, berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2024:

Senin, 9 Desember 2024
Myanmar vs Indonesia, pukul 17.30 WIB

Kamis, 12 Desember 2024
Indonesia vs Laos, pukul 20.00 WIB

Minggu, 15 Desember 2024
Vietnam vs Indonesia, pukul 20.00 WIB

Sabtu, 21 Desember 2024
Indonesia vs Filipina, pukul 20.00 WIB