Tanggapan Kemenpora RI Terkait Pernyataan Erick Thohir yang Siap Mundur dari PSSI

Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah)
Sumber :
  • ANTARA/HO-Akun instagram resmi PSSI

Jakarta, VIVA – Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) belum memberikan respons resmi terkait pernyataan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, yang menyatakan siap mundur dari jabatannya sebagai bentuk tanggung jawab atas hasil yang diraih Tim Nasional (Timnas) Indonesia.

Pernyataan tersebut mencuat setelah Indonesia kalah telak 0-4 dari Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang digelar pada Jumat, 15 Oktober 2024.

Erick Thohir, yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN, menyampaikan kesiapannya untuk mundur dari posisi Ketua Umum PSSI di hadapan seluruh pemain Timnas Indonesia setelah pertandingan berakhir.

Taufik Hidayat dipanggil Prabowo di Kartanegara

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Dalam pidatonya di ruang ganti, Erick mengungkapkan rasa tanggung jawabnya atas kekalahan tersebut dan menanyakan kepada para pemain apakah mereka masih percaya pada proyek yang ia pimpin.

"Setelah pertandingan, saya bertemu media, mereka semua ada di luar," ujar Erick Thohir.

"Apa yang saya katakan kepada mereka itu menjadi tanggung jawab saya sebagai Ketua Umum PSSI. Dengan semua hasil yang kita terima, saya membawa pelatih, saya membawa pemain, untuk percaya pada proyek ini. Pertanyaannya adalah apakah kalian masih percaya pada proyek ini? Apa kalian masih percaya dengan saya sebagai pemimpin? Karena jika tidak, saya akan mengundurkan diri dari Ketua Umum PSSI karena sudah menjadi tanggung jawab saya," kata Erick.

Pernyataan yang cukup mengejutkan banyak pihak ini langsung menarik perhatian. Meskipun begitu, Kemenpora RI, melalui Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) Taufik Hidayat, belum memberikan komentar resmi mengenai keputusan Erick Thohir tersebut.

Menteri BUMN Erick Thohir

Photo :
  • Antara

Taufik menyatakan bahwa ia hanya mengetahui pernyataan Erick melalui media sosial, dan secara resmi belum ada pengajuan pengunduran diri dari Erick sebagai Ketua Umum PSSI.

"Ya itu ranahnya PSSI ya. Saya belum tahu itu, Mas Menteri juga belum tahu. Kan itu hanya statement yang saya lihat di media sosial aja kan. Kan harus kita bicarakan juga gitu," ujarnya.

Lebih lanjut, Taufik juga menegaskan bahwa baik dirinya maupun Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, belum mendapatkan informasi resmi tentang pengunduran diri tersebut.

Menurut Taufik, keputusan mengenai pengunduran diri Erick Thohir sepenuhnya merupakan urusan internal PSSI.