Tersangka 4 Kasus Pemerkosaan, Bek Manchester City Ditahan
- Instagram/@benmendy23
VIVA – Manchester City mengumumkan hukuman skorsing kepada bek mereka, Benjamin Mendy, yang menjadi tersangka dalam kasus empat pemerkosaan dan satu tuduhan kekerasan seksual yang diumumkan kepolisian Chesire Constabulary pada Kamis lalu.
Lewat pernyataan resmi mereka, ManCity mengutarakan sang pemain telah diskorsing dari tim. "Manchester City dapat mengonfirmasi berhubungan dengan dakwaan dari polsii hari ini, Benjamin Mendy telah diskorsing menunggu investigasi."
"Persoalan ini merupakan subjek dari proses legal dan klub tak bisa memberikan komentar lebih lanjut hingga proses tersebut selesai," lanjut pernyataan ManCity.
Skorsing Mendy berlaku selama proses penyelidikan kasus itu dilakukan dan pihak kepolisian menyatakan pemain Prancis 27 tahun itu sudah ditahan dan dijadwalkan menghadiri sidang di Pengadilan Magistrat Chester pada Jumat waktu setempat.
"Tuduhan itu terkait dengan tiga pengadu yang berusia di atas 16 tahun dan diduga terjadi antara Oktober 2020 dan Agustus 2021," pernyataan resmi kepolisian Cheshire Constabulary dikutip Reuters, Jumat 27 Agustus 2021.
ManCity tidak akan membuat komentar lebih lanjut karena masalah itu sedang dalam proses hukum. Mendy, yang sudah 10 kali membela timnas Prancis dan menjuarai Piala Dunia 2018, didatangkan ManCity dari AS Moncao pada 2017 dengan biaya sekitar 52 juta poundsterling.
Dia telah memenangkan tiga gelar Premier League bersama ManCity, meskipun cedera telah membatasi waktu bermainnya, dengan bek kiri menjalani operasi lutut di musim 2018-19. (Ant)