Resmi Tambah Kontrak Benzema, Real Madrid Selipkan Klausul 'Gila'

Selebrasi Karim Benzema usai bobol gawang Chelsea.
Sumber :
  • Twitter: UEFA Champions League

VIVA – Kabar gembira buat fans Real Madrid. Klub kesayangan mereka baru saja memperpanjang kontrak bomber andalan Karim Benzema.

Pengumuman dibuat di situs resmi klub. Disebutkan bahwa Benzema baru saja menandatangani kontrak baru sampai 2023.

Penandatanganan dilakukan di markasa Madrid. Benzema hadir didampingi presiden klub Florentino Perez.

"Karim Benzema mengikat ontrak baru dengan Real Madrid dihadiri Presiden Florentino Perez. Kesepakatan itu akan membuat sang penyerang bertahan sampai 2023," tulis pihak klub yang juga menampilkan foto Benzema memegang jersey Madrid dengan namanya serta angka 2023.

Tadinya kontrak Benzema hanya tersisa sampai tahun depan. Artinya bila tidak segera diperpanjang, maka sangat besar peluang dia digaet tim lain tahun depan dengan status bebas transfer.

Benzema pun menjadi pemain Madrid keenam yang mengikat kontrak baru di musim panas ini. Sebelumnya hal yang sama sudah dilakukan Luka Modric, Nacho, Dani Carvajal, Lucas Vazquez, hingga Thibaut Courtois.

Menariknya dari kontrak baru Benzema, beredar kabar bahwa di dalamnya ada klausul tebusan. Yang menghebohkan adalah angkanya, bisa dikatakan 'tidak masuk akal' mencapai 1 miliar euro, sekitar Rp16.8 triliun.

Langkah tersebut diyakini sengaja dilakukan Madrid untuk memastikan Benzema terus bersama mereka hingga dua tahun ke depan. Setelah kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus, dia memang menjadi tumpuan utama Madrid, terutama di lini depan.

Benzema cetak gol ke gawang Cadiz

Photo :
  • Real Madrid

Dalam tiga musim terakhir Benzema selalu menjadi top scorer tim. Di La Liga, dalam tengat waktu tersebut mantan penggawa Olympique Lyon itu selalu mencetak di atas 20 gol.

Diketahui Benzema sudah membela Madrid selama 12 tahun. Dia bergabung pada 2009 dan kini duduk di posisi kelima daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Los Blancos.

Bersama Madrid dia sudah mengemas 281 gol, termasuk 194 di kancah La Liga, dan 59 di  ajang Liga Champions. Diharapkan dengan kontrak baru tersebut akan membuat Benzema semakin termotivasi untuk memberikan yang terbaik buat klub. Dia juga bakalan menjadi pemimpin baru dalam tim setelah kepergian kapten Sergio Ramos ke PSG.