Apes, Messi Selalu Gagal Jebol Gawang Real Madrid Sejak CR7 Pergi

Ekspresi sedih Lionel Messi usai Barcelona dibantai Bayern Munich
Sumber :
  • twitter.com/goal/

VIVA – Kapten Barcelona, Lionel Messi melanjutkan rekor buruknya saat menghadapi Real Madrid. Messi kembali gagal mencetak gol ke gawang Real Madrid saat kedua tim bersua di Camp Nou dalam lanjutan LaLiga, Sabtu malam 24 Oktober 2020.

Barcelona dikalahkan Real Madrid 1-3 di laga tersebut. Ansu Fati mencetak satu-satunya pemain Barcelona yang mencetak gol di laga bertajuk El Clasico tersebut. Sementara Messi kembali gagal mencetak gol di laga ini.

Baca: Lionel Messi Rindu Kehadiran Cristiano Ronaldo di El Clasico

Seperti dilansir laman olahraga Spanyol, Marca, Minggu 25 Oktober 2020, pemain yang kini berusia 33 tahun tersebut kini tercatat sudah gagal mencetak gol melawan Real Madrid dari tujuh pertandingan terakhirnya melawan mereka.

Terakhir kali Messi mencetak gol melawan Los Blancos adalah saat bermain imbang 2-2 di Camp Nou pada laga 36 LaLiga 2018. Itu berarti pemain Argentina itu belum mencetak gol melawan Real Madrid sejak kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Baca: Catatan Minor Messi di El Clasico Barcelona Vs Madrid, 900 Hari Mandul

Musim ini, Messi hanya mencetak satu gol di LaLiga. Terjadi saat pertandingan pembukaan Barcelona melawan Villarreal. Sejak pertandingan tersebut, dia selalu gagal mencetak gol atau membuat assist dalam empat pertandingan liga.

Awal lambat Messi musim ini datang setelah dia mengalami situasi sulit di Barcelona. Pada bursa transfer musim panas lalu, Messi minta pindah klub. Tapi permintaannya ditolak mentah-mentah oleh manajemen klub.