Javier Tebas Kembali Pimpin LaLiga
- LaLiga
VIVA – Javier Tebas kembali terpilih menjadi ketua LaLiga untuk ketiga kalinya. Tebas memimpin LaLiga sejak 2013 lalu.
Tebas saat itu menggantikan posisi dari Jose Luis Astiazaran. Sejauh ini, kinerja dari Tebas dinilai cukup baik.
Dikutip dari Football-Italia, seharusnya pemilihan presiden baru LaLiga akan berlangsung pada Oktober 2020. Namun pria berusia 57 tahun ini, sudah ditetapkan sebagai presiden tanpa ada lawan.
"Setelah mengikuti presentasi, dan hanya ada satu kandidat untuk calon presiden. Dan ini berlaku, Javier Tebas ditetapkan secara definitif sebagai Presiden LaLiga untuk empat tahun ke depan, tanpa perlu mengadakan rapat umum luar biasa," tulis pernyataan resmi dari LaLiga.
Sementara itu, beberapa kali Tebas bersebarangan dengan presiden federasi sepakbola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales. Perbedaan pendapat tersebut membuat keduanya menjadi pembicaraan di Spanyol.
Beberapa isu yang membuat kedua bersebrangan adalah, penundaan laga El Clasico beberapa waktu lalu. El Clasico seharusnya digelar Oktober namun ditunda karena masalah keamanan.
LaLiga ingin digelar pada Sabtu di bulan Desember, untuk memaksimalkan media global. Namun RFEF mengusulkan 18 Desember dan disepakati oleh Real Madrid dan Barcelona.
Kemudian Tebas telah menentang keputusan dari RFEF untuk menggelar Piala Super Spanyol yang akan dihelat di Arab Saudi pada bulan depan. Tebas menilai, Arab Saudi bertanggung jawab atas pembajakan siaran pertandingan di Eropa.