Tak Disangka, Ternyata Barcelona sudah Punya Pengganti Lionel Messi
VIVA – Sosok Lionel Messi tidak tergantikan di Barcelona saat ini. Bukan hanya sebagai pemain andalan, di lapangan dia juga menjadi pemimpin karena visi serta pengalaman yang dimiliki.
Sayangnya Messi kini sudah menginjak usia kepala tiga. Artinya, dalam beberapa tahun ke depan, dia sudah harus memikirkan pensiun. Atau paling tidak, La Pulga dipastikan bakal kehilangan dominasinya di lapangan.
Tapi beruntun bagi Barcelona, meski ancaman tersebut nyata, mereka tidak perlu pusing. Alasannya, sekarang sudah ada pemain yang siap menjadi pengganti Messi.
Pemain yang dimaksud adalah Frenkie de Jong. Setidaknya hal tersebut yang ada dalam pandangan mantan bintang Timnas Belanda, Wesley Sneijder.
"De Jong membuat keputusan terbaik. Dia paham sepakbola yang tepat buatnya adalah Spanyol dan Barcelona," kata Sneijder dikutip Goal.
"Salah satu alasan itu menjadi keputusan bagus bagi dia, karena ketika Messi berhenti, de Jong bisa hadir. Dia bahkan lebih dari sekedar pemimpin di sana," bebernya lagi.
De Jong diketahui bergabung dengan Barcelona pada musim panas lalu. Dia diboyong dari Ajax Amsterdam seharga 75 juta euro.
Pada musim perdana berkostum Los Azulgranas, de Jong langsung nyetel dengan tim. Dia dipercaya menjadi salah satu penggawa inti di lapangan tengah. Kehadirannya bahkan menggeser pemain senior Ivan Rakitic.