Dukungan Fans untuk Bek Napoli

Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id - Ribuan penggemar Napoli memberikan dukungan kepada bek, Kalidou Koulibaly yang menjadi korban rasisme. Mereka menggunakan topeng Koulibaly, dan beberapa pendukung mengecat wajah mereka. 

Dukungan tersebut dilakukan ketika Napoli mengalahkan Capri 1-0, Minggu 7 Februari 2016, di Stadion Sao Paolo. Namun, kejadian yang menimpa pemain asal Prancis ini terjadi saat, Napoli bertandang ke markas Lazio, Satdion Olimpico, Rabu 3 Februari. 
 
Para pendukung Lazio menyanyikan nyanyian rasis untuk bek berusia 26 tahun ini. Ketika itu, wasit bahkan sempat menghentikan pertandingan, sampai nyanyian tersebut berhenti.
 
(Baca juga: Napoli Dipaksa Kerja Keras Pertahankan Puncak Serie A)
 
Akibat insiden itu, Lazio didenda £38.000, dan mereka harus menutup sisi utara Stadion Olimpico. Kelompok suporter, Quelli Del Sangue Azzurro yang menjadi pelopor aksi tersebut. 
 
"Setiap orang di Naples tersinggung dengan apa yang menimpa bintang muda kami. Karena itu kami mununjukkan dukungan penuh untuk Kolibaly," tulis pernyataan resmi dari kelompok suporter, dilansir dari The Sun.
    
Sementara itu, Napoli masih memimpin puncak klasemen sementara Serie A Italia. Mereka masih unggul dua poin, dari Juventus yang berada di posisi runner up.