Dua Gol di Masa Injury Time, AS Roma VS AC Milan Berakhir Imbang
- AP Photo/Gregorio Borgia
VIVA Bola – AS Roma menjamu AC Milan dalam lanjutan Serie A di Olimpico, Sabtu 29 April 2023. Ini merupakan laga sengit dalam perburuan empat besar klasemen alias tiket menuju Liga Champions musim depan.
Dua gol dalam pertandingan ini tercipta di masa injury time. Skor imbang 1-1.
Milan sebenarnya tampil dominan dalam duel ini. Rossoneri menguasai bola sebanyak 63 persen.
Namun, peluang Milan banyak yang gagal menemui sasaran. Sebanyak 9 tembakan melenceng dan hanya satu yang tepat sasaran. Sebaliknya, Roma lebih efektif dengan enam tembakan tepat sasaran.
Roma sepertinya bakal memenangkan pertandingan setelah Tammy Abraham mencetak gol di masa injury time. Mantan pemain Chelsea ini mencetak gol di menit 90+4 melalui skema serangan balik. Dia memanfaatkan umpan dari Zeki Celik.
Namun ternyata Milan menyamakan kedudukan di menit 90+7. Alexis Saelemaekers yang tak terkawal di kotak penalti sukses menceploskan bola ke gawang Roma yang dikawal Rui Patricio.
Hasil ini membuat Milan dan Roma sama-sama mengumpulkan 57 poin dari 32 pertandingan. Milan di posisi keempat dengan keunggulan selisih gol, langsung disusul Roma.
Susunan Pemain
AS Roma: Rui Patricio, Gianluca Mancini, Roger Ibanez, Marash Kumbula (Edoardo Bove 15' (Mady Camara 89'), Zeki Celik, Bryan Cristante, Nemanja Matic, Leonardo Spinazzola, Lorenzo Pellegrini, Andrea Belotti (Stephan El Shaarawy 46'), Tammy Abraham (Ola Solbakken 90').
AC Milan: Mike Maignan, Theo Hernandez, Fikayo Tomori (Malick Thiaw 46'), Simon Kjaer (Pierre Kalulu 73'), Davide Calabria, Sandro Tonali, Rade Krunic, Rafael Leao, Ismael Bennacer (Charles De Ketelaere 73'), Brahim Diaz (Alexis Saelemaekers'), Olivier Giroud (Divock Origi 88').