Inter dan Milan Kompak Dapat Kabar Buruk Jelang Derby della Madonnina
- Twitter: @Foot_Masters
VIVA – Dua raksasa Serie A, Inter Milan dan AC Milan, bakal bentrok pada akhir pekan ini, Sabtu 17 Oktober 2020. Dalam duel bertajuk derby della Madonnina itu, kedua kubu kompak mendapatkan kabar buruk.
Kabar buruk pertama didapatkan Milan berkostum merah. Jelang duel ini, bomber andalannya, Ante Rebic, dinyatakan tak bisa bermain lantaran tak bisa pulih tepat waktu.
Penyerang asal Kroasia itu masih menjalani pemulihan atas cedera siku yang didapatnya kala Milan bersua Crotone. Tim medis Rossoneri mengatakan kondisi Rebic belum sepenuhnya bugar dan perlu beristirahat lebih lama seperti dikutip Football Italia.
Beruntung, Zlatan Ibrahimovic sudah sembuh dari COVID-19 yang dideritanya. Bomber berpaspor Swedia itu bisa ditemani oleh Rafael Leao di lini depan.
Sementara, di kubu Inter Milan, Alexis Sanchez dilaporkan menderita cedera otot yang cukup serius. Itu didapatnya ketika membela Timnas Chile saat menghadapi Kolombia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL.
Atas cedera tersebut, kondisi pemain 31 tahun diragukan untuk menjalani derby Milan. Memang, pemeriksaan lanjutan belum memberikan diagnosis pasti. Hanya saja, mengingat rapor cederanya, Sanchez berpotensi absen hingga November mendatang.