'Permainan Inter Milan Lebih Penting daripada Hasil Lawan Juventus'

Pertandingan Serie A 2018/2019 antara Inter Milan melawan Juventus
Sumber :
  • Twitter/@juventusFC

VIVA –  Laga panas bakal berlangsung dalam lanjutan Serie A, akhir pekan ini, Senin dini hari WIB, 7 Oktober 2019. Dua tim teratas, Inter Milan dan Juventus, akan bentrok di Giuseppe Meazza.

Inter saat ini kokoh di puncak klasemen dengan hasil sempurna, 18 poin dari 6 laga. Juve membayangi hanya dengan selisih dua angka.

Meskipun demikian, CEO Inter, Beppe Marotta, tak terlalu peduli dengan hasil akhir duel bertajuk Derby d'Italia tersebut. Dia lebih mementingkan penampilan apik La Beneamata ketimbang hasil akhir.

(Baca juga: Pangeran Juventus Claudio Marchisio Resmi Gantung Sepatu)

"Ini merupakan pertandingan level tinggi, sama seperti yang terjadi di Barcelona," kata Marotta dilansir Football Italia.

"Saat ini, kami berada di puncak klasemen. Tapi, kami sadar pertandingan ini bisa dibilang sebagai batu loncatan ketimbang penentu. Oleh karena itu, penampilan lebih penting dibandingkan hasil akhir," tegas eks CEO Juventus ini.

Inter dan Juve meraih hasil berbanding terbalik di Liga Champions, pertengahan pekan lalu. La Beneamata takluk 1-2 dari Barcelona di Camp Nou. Sedangkan Bianconeri menggilas Bayer Leverkusen 3-0 di Allianz Stadium.

Sebelum musim ini bergulir, Inter dan Juve bertemu di ajang pramusim International Champions Cup (ICC). Juve menang 4-3 (1-1) lewat adu penalti dalam duel yang berlangsung di Nanjing Olympic Sports Center, China. (one)