Babak I: Sempat Kesulitan, Chelsea Mampu Ungguli Southampton
- Reuters/John Sibley
VIVA – Juara bertahan Premier League, Chelsea, mendapat perlawanan sengit dari tamunya, Southampton. Namun demikian, armada London Barat untuk sementara unggul 1-0 dalam laga pekan ke-18 Premier League di Stamford Bridge, Sabtu 16 Desember 2017 WIB.
Dalam laga ini, manajer Chelsea, Antonio Conte, tak menurunkan bomber andalan, Alvaro Morata, sejak awal. Conte lebih memilih strategi false nine yang menempatkan trio Willian, Eden Hazard, dan Pedro Rodriguez di lini depan.
Hasilnya, Chelsea cukup kesulitan untuk mencetak gol di babak pertama. Peluang pertama diperoleh Chelsea lewat sepakan Willian. Winger asal Brasil mengakhiri kerjasama dengan Marcos Alonso lewat sebuah sepakan. Sayang, tendangan Willian masih melenceng.
Menit 17, Southampton harus kehilanga Cedric Soares yang mengalami cedera. Posisi Soares kemudian digantikan oleh Mario Lemina.
Peluang kembali datang untuk Chelsea di menit 23. Tendangan keras Gary Cahill yang melakukan overlap meluncur deras ke arah gawang. Sayang, bola sepakan Cahill masih mampu diamankan kiper Southampton, Fraser Forster.
Jelang babak pertama usai, Chelsea akhirnya mampu memecah kebuntuannya. Adalah Alonso yang mampu mengoyak gawang Forster, lewat tendangan bebas indahnya. Gol Alonso kemudian membawa Chelsea sementara unggul 1-0 atas Southampton.
Susunan Pemain:
Chelsea: Thibaut Courtois (gk); Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Gary Cahill, Victor Moses, Tiemoue Bakayoko, N'Golo Kante, Marcos Alonso, Pedro Rodriguez, Eden Hazar, Willian.
Southampton: Fraser Forster (gk); Jack Stephens, Maya Yoshida, Wesley Hoedt, Cedric Soares (Mario Lemina'17), James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Ryan Bertrand, Pierre-Emile Hoejbjerg, Manolo Gabbiandini, Nathan Redmond.