Sunderland Kirim Peringatan untuk Manchester United
- Reuters / Grigory Dukor
VIVA.co.id – Manchester United wajib waspada ketika menghadapi Sunderland, Minggu 9 April 2017. Meski berstatus sebagai tim juru kunci, Sunderland bukan tanpa harapan.
Dilansir Skysports, mereka diprediksi bakal merepotkan Setan Merah. Hal ini terbukti dari rekor pertemuan kedua tim di segala ajang. Tercatat, The Black Cats meraih empat kemenangan sedangkan MU mendapat lima kemenangan dan sisanya berakhir imbang di 10 pertemuan terakhir kedua tim.
Penjaga gawang Sunderland, Jordan Pickford mengaku antusias dengan calon lawannya. Dia mematok kemenangan untuk membuka kans lolos dari zona degradasi Premier League.
"Manchester united merupakan salah satu klub besar di Inggris, mereka mengispirasi kami. Jika kami menang melawan mereka, kami akan percaya untuk laga selanjutnya kontra West Ham United," kata Pickford.
"Untuk mendapat poin penuh, kepercayaan diri sangat diperlukan dari setiap pemain. Kami hanya ingin memenangkan pertandingan menghadapi Manchester United," tutur dia.
Saat ini Sunderland berada di posisi juru kunci dengan raihan 20 poin dari 30 laga. Sedangkan tim tamu berada di posisi k-6 dengan raihan 54 poin dari 29 laga.