Pesta Gol, Chelsea Melaju ke Babak Empat Piala FA
- Reuters / Peter Nicholls
VIVA.co.id – Chelsea sukses melaju ke babak empat Piala FA usai membantai Peterborough United 4-1 di babak tiga yang digelar di Stamford Bridge, Minggu 8 Januari 2017.
Tuan rumah membuka keunggulan di menit 18. Pedro mencatatkan namanya di papan skor setelah sepakannya ke pojok kanan atas gawang gagal dihalau Luke McGee.
Jelang turun minum, The Blues menggandakan keunggulan. Kali ini lewat aksi Michy Batshuayi yang memaksimalkan umpan Ruben Loftus Cheek di menit 43. Chelsea unggul 2-0 di babak pertama.
Tujuh menit babak kedua baru berjalan, Chelsea memperlebar keunggulan. Willian mencetak gol ketiga The Blues memanfaatkan umpan Pedro. Chelsea unggul 3-0.
Menit 67, Chelsea harus bermain dengan 10 pemain setelah John Terry diusir wasit. Unggul jumlah pemain, Peterborough mencetak gol hiburan di menit 70 lewat gol Tim Nichols.
Namun, lima menit berselang, Chelsea kembali memperlebar keunggulan lewat gol Pedro di menit 75. Chelsea pun menutup laga dengan skor 4-1 dan lolos ke babak empat Piala FA.
Simak statistik dan jalannya pertandingan di LIVE MATCH VIVA.co.id.
Susunan Pemain:
Chelsea: Asmir Begovic, John Terry, Gary Cahill (Ola Aina 57'), Kurt Zouma, Ruben Loftus-Cheek (Azpilicueta 70'), Nathaniel Chalobah, Cesc Fàbregas, Pedro, Branislav Ivanovic, Michy Batshuayi, Willian (Kante 73')
Peterborough United: Luke McGee, Michael Bostwick, Ryan Tafazolli, Andrew Hughes (Williams 83'), Michael Smith, Gwion Edwards (Samuelsen 57'), Leo Da Silva Lopes, Chris Forrester, Marcus Maddison (Taylor 58'), Lee Angol, Tom Nicholls