Owen Curiga Iheanacho Sedang Bermasalah dengan Guardiola
- Reuters / Craig Brough
VIVA.co.id – Mantan bomber Liverpool, Michael Owen, yakin bahwa striker muda Manchester City, Kelechi Iheanacho, telah kehilangan kepercayaan di bawah besutan manajer Pep Guardiola. Kondisi itu pun akan membawa pemain belia itu dalam situasi berbeda saat The Citizens masih ditangani oleh Manuel Pellegrini.
(Baca juga: Bomber Muda ManCity Catat Sejarah di Premier League)
Penyerang berusia 20 tahun tersebut sebenarnya cukup menunjukan performa yang optimal usai menorehkan 14 caps dengan mengoleksi 4 gol sepanjang Premier League musim ini.
Pemain asal Nigeria ini dipercaya mulai disisihkan perannya oleh Guardiola seiring telah berakhirnya hukuman sanksi yang diterima Sergio Aguero, seperti yang tampak dalam kemenangan 2-1 City atas Burnley.
“Iheanacho bukan pemain yang mendapat kepercayaan penuh dari Guardiola. Berbeda dengan saat dibesut Pellegrini,” ujar Owen, yang dilansir oleh Fox Sports.
“Saya pikir ini akan menjadikan Iheanacho banyak merasa tertekan, karena ia tidak yakin apa yang akan terjadi selanjutnya dengan kondisi seperti ini,” tambahnya.
Iheanacho ditarik keluar usai jeda babak pertama dan Guardiola memilih memasukan Aguero yang terbukti sukses menyumbang satu gol dalam kemenangan kontra Burnley, Senin malam WIB 2 Januari 2017.
(ren)