Defender Belia MU Tak Bisa Lupakan Jasa Van Gaal

Pemain belakang Manchester United, Timothy Fosu-Mensah (kiri)
Sumber :
  • Reuters / Ed Sykes

VIVA.co.id – Andai Louis van Gaal tak pernah menjadi manajer Manchester United, mungkin publik takkan mengetahui kualitas defender muda asal Belanda, Timothy Fosu-Mensah. Adalah Van Gaal yang membukakan pintu bagi pemain 18 tahun ini untuk bisa berkiprah dengan tim senior Setan Merah.

Fosu-Mensah merupakan pemain yang lahir dari akademi sepakbola MU. Di bawah komando Van Gaal, Fosu-Mensah bisa berkesempatan tampil di ajang Premier League musim 2015/2016.

Tepatnya tanggal 28 Februari 2016, Van Gaal menurunkannya sebagai starter. Tak tanggung, Van Gaal langsung menurunkannya sejak menit awal dalam laga kontra Arsenal di Old Trafford. Hasilnya, MU sukses memetik kemenangan 3-2.

Meski saat ini Van Gaal sudah tak bersama MU lagi, Fosu-Mensah tetap tak lupa akan jasa sang mentor. Fosu-Mensah mengaku sempat mengirimkan pesan kepada Van Gaal, saat bergabung bersama Timnas Belanda U-19 bulan lalu.

"Saat saya melakukan perjalanan bersama skuat muda (Timnas) Belanda bulan lalu, saya mengirimkan pesan kepadanya (Van Gaal). Saya senantiasa berterima kasih kepada Van Gaal. Dia selalu menunjukkan rasa percaya diri kepada saya," ujar Fosu-Mensah dikutip Inside Futbol.

Meski saat ini MU sudah ditangani oleh manajer kawakan sekelas Jose Mourinho, nama Fosu-Mensah tetap ada dalam skuat utama MU. Hampir dua musim berseragan The Red Devil, Fosu-Mensah sudah tampil dalam 12 pertandingan di semua ajang. (ase)