‘Conte Butuh Waktu untuk Membangun Chelsea’
- Action Images via Reuters / Heinz-Peter Bader
VIVA.co.id – Chelsea sudah memulai era baru di bawah asuhan Antonio Conte. Kiper The Blues, Asmir Begovic, menilai pekerjaan manajer asal Italia itu masih cukup baik, meski masih butuh membangun skuad yang kuat.
Chelsea memang cukup terpuruk di musim lalu, dengan hanya mampu finis di peringkat 10 klasemen akhir Premier League. Kini, tim asal London itu pun coba bangkit di bawah asuhan Conte.
Sayangnya, debut eks pelatih Juventus itu bersama Chelsea tidak begitu baik. The Blues yang menurunkan beberapa pemain bintangnya dipaksa bertekuk lutut oleh tim asal Austria, Rapid Vienna, lewat skor 0-2.
Begovic mengungkapkan Chelsea masih beradaptasi dengan gaya permainan Conte. Dia juga menilai bila Conte masih membutuhkan waktu untuk bisa memberikan perubahan yang besar bagi Diego Costa dan kawan-kawan.
"Segalanya berjalan bagus sejauh ini. Kami percaya dengan apa yang manajer minta untuk kami lakukan. Kami bekerja keras untuk mencoba berkembang dan bekerja dengan cara yang berbeda," kata Begovic, dilansir Evening Standard.
"Ini akan sedikit membutuhkan waktu, ini merupakan sebuah proses. Tapi, sejauh ini bagus dan seiring jalannya waktu, kami akan membaik. Sejumlah hal telah berubah. Ini merupakan sesuatu yang kami sedang coba mulai jalani dan ini akan membutuhkan sedikit waktu," sambungnya.
Chelsea akan kembali melakoni laga ujicoba dengan Wolfsberger pada 21 Juli mendatang. Kemudian, berlanjut ke turnamen International Champions Cup dengan melakoni laga pembuka kontra Liverpool, 28 Juli 2016. (one)