On Fire, Alexis Sanchez Justru akan Dicadangkan Arsenal
Jumat, 16 Oktober 2015 - 14:45 WIB
Sumber :
- Reuters / Toby Melville
VIVA.co.id
- Manajer Arsenal, Arsene Wenger, kemungkinan akan mengistirahatkan Alexis Sanchez saat timnya bertemu Watford, Sabtu 17 Oktober 2015.
Wenger mengaku, tak ingin memaksakan Sanchez bermain jika kondisinya tidak siap. Seperti diketahui, pemain 26 tahun ini baru saja memeras keringat membela negaranya, Chile, di ajang kualifikasi Piala Dunia 2018.
Baca Juga :
(Baca juga: Pernyataan Alexis Sanchez Bikin Real Madrid Sakit Hati)
Jika melihat performa sang pemain, Wenger tentu berharap bisa memainkannya. Namun, manajer asal Prancis itu tak mau ambil risiko dengan memaksa Sanchez bermain jika tidak dalam kondisi fit.
"Mari lihat apa yang akan terjadi dan bagaimana (kondisi) dia kembali. Kami harus melihat apakah kami harus melindunginya untuk pertandingan berikutnya atau tidak," ujar Wenger seperti dikutip Sports Mole. (one)