Posisi Puncak Terancam, Ini 5 Fakta Menarik Jelang Duel Liverpool vs Burnley

Pemain Liverpool rayakan gol ke gawang Chelsea
Sumber :
  • AP Photo/Jon Super

Inggris - Liverpool akan menghadapi Burnley dalam lanjutan Premier League di Stadion Anfield pada Sabtu malam nanti, 10 Februari 2024, pukul 22.00 WIB.

Pada pertandingan sebelumnya, Liverpool menelan kekalahan atas Arsenal dengan skor 1-3. Sedangkan Burnley meraih satu poin setelah bermain imbang 2-2 atas Fulham. Berikut beberapa fakta menarik duel Liverpool vs Burnley:

1. Bertekad Pertahan Puncak

Conor Bradley saat Liverpool vs Chelsea

Photo :
  • AP Photo/Jon Super

Menghadapi Burnley, Liverpool bertekad pertahankan puncak klasemen Premier League. Kini The Reds hanya berbeda dua poin dengan Manchester City. Jika skuad asuhan Jurgen Klopp meraih kekalahan ataupun hasil imbang, maka posisi puncak kemungkinan besar akan tergeser.

2. Catatan Buruk Burnley

Manchester City vs Burnley

Photo :
  • AP Photo/Dave Thompson

Jelang menghadapi Liverpool, Burnley ditampilkan dengan catatan buruk. Mereka hanya mampu meraih tiga kali kekalahan dan dua kali hasil imbang dalam lima pertandingan terakhir. Hasil tersebut membuat Burnley berada di zona degradasi dengan 13 poin.

3. Head To Head

Duel Burnley vs Liverpool

Photo :
  • Twitter: Liverpool

Liverpool memiliki torehan apik saat berhadapan dengan Burnley. The Reds berhasil meraih empat kali kemenangan dan satu kali kekalahan dalam lima pertemuan terakhir di semua kompetisi.

4. Pemain Kunci Liverpool

Selebrasi Diogo Jota usai bobol gawang Leicester City

Photo :
  • Twitter: Liverpool

Ada sejumlah pemain kunci yang akan membawa mereka meraih kemenangan. Salah satunya yaitu Diogo Jota, pemain asal Portugal itu mampu tampil luar biasa. Ia telah mencetak delapan gol di Premier League.

5. Modal Liverpool

Suporter Liverpool di laga pamungkas Premier League 2018/2019

Photo :
  • twitter.com/lfc

Dilihat segi kualitas pemain, Liverpool jauh lebih diunggulkan dibandingkan dengan Burnley. Selain itu juga, Darwin Nunez dan kawan-kawan akan bermain di hadapan pendukungnya.