Sir Bobby Charlton, Legenda Sepakbola Inggris yang Menjuarai Piala Dunia 1966 Meninggal Dunia

Sir Bobby Charlton meninggal dunia
Sumber :
  • AP Photo/Frank Augstein

Inggris – Sir Bobby Charlton meninggal dunia pada Sabtu malam WIB 21 Oktober 2023. Legenda sepakbola Inggris tersebut menghembuskan nafas terakhir pada usia 86 tahun.

Sir Bobby Charlton adalah bintang Timnas Inggris ketika menjuarai Piala Dunia 1966. Dia juga bagian dari Manchester United, yang sampai sekarang dipuja suporter.

Kabar Bobby Charlton meninggal dunia diumumkan lewat laman resmi Manchester United. Mereka pun mengganti foto profil di media sosial menjadi hitam putih tanda berduka.

Legenda Timnas Inggris, Jack Charlton

Photo :
  • Daily Mirror

Pihak keluarga Bobby Charlton juga menyampaikan kabar duka ini. Mereka menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang memberi kontribusi selama perawatan.

"Dengan sangat sedih kami sampaikan bahwa Sir Bobby meninggal dunia dengan damai. Dia dikelilingi oleh keluarganya," demikian dikutip dari Sky Sports.

"Keluarganya ingin menyampaikan terima kasih kepada semua orang yang telah berkontribusi dalam perawatannya dan kepada banyak orang yang mencintai dan mendukungnya."

Legenda Manchester United, Sir Bobby Charlton

Photo :
  • Zimbio.com

Pihak keluarga juga meminta privasi kepada publik dalam masa berduka ini. "Saat ini kami meminta privasi keluarga dihormati."

Bobby Charlton menjadi bagian MU sejak usia 15 tahun. Debutnya bersama Setan Merah dilakoni saat melawan Charlton Athletic. Dua gol berhasil dicetaknya saat itu.

Bersama MU kariernya terus melesat. Gelar juara Liga Inggris berhasil didapatkannya untuk pertama kali pada musim 1956/1957. 

Bobby Charlton adalah salah satu pemain MU yang selamat dari tragedi Munich pada 1958. Kecelakaan dialami pesawat yang mengangkut skuad MU, dan ada 23 orang meninggal dunia.

Bersama Timnas Inggris, debut Bobby Charlton dilakoni pada 1958. Puala Dunia 1962 jadi yang pertama baginya, dan gol pertama dicetak saat menghadapi Argentina.

Pada 1966 Inggris menjadi tuan rumah Piala Dunia. Bobby Charlton dan kawan-kawan berhasil merebut gelar juara, dan itu menjadi satu-satunya yang dimiliki Timnas Inggris sampai sekarang.

Bobby memilih untuk gantung sepatu pada 1973. Dia sempat menjadi pelatih Preston North End. Menjadi Direktur Wigan Athletic dan Dewan Direksi Manchester United juga pernah dijalani.