Berpisah dengan MU, De Gea Bakal Reuni dengan Ronaldo di Al Nassr
- AP Photo/Ian Walton
VIVA Bola – David de Gea dikabarkan sedang diincar oleh klub raksasa Arab Saudi, Al Nassr setelah kontraknya dengan Manchester United habis.
De Gea saat ini berstatus bebas transfer menyusul kontraknya habis pada 30 Juni 2023 kemarin. Pembicaraan perpanjangan kontrak antara MU dan De Gea pun tidak berlansung mulus.
Sejatinya, Kiper asal Spanyol itu siap teken kontrak baru dengan gaji yang lebih rendah. Namun manajemen klub mendadak menyodorkan nilai kontrak baru yang nilainya jauh lebih rendah dari yang sudah disepakati.
Dilansir dari Metro, keraguan Ten Hag akan kapasitas De Gea jadi penyebab urusan kontrak baru sang pemain belum tuntas.
Keraguan pelatih asal Belanda itu menguat karena kesalahan yang dilakukan De Gea saat melawan West Ham, Sevilla, dan Manchester City.
Sekarang dia menjadi bintang terbaru untuk pindah ke Arab Saudi, menurut The Sun, dengan Al-Nassr mengajukan kontrak £ 250.000 per minggu untuknya. Jika hal ini terjadi, De Gea akan bereuni dengan Cristiano Ronaldo.
Namun, dilaporkan juga De Gea idealnya bertahan di Manchester jika dia bisa mencapai kesepakatan untuk selamanya dengan Setan Merah.
Tetapi negosiasi tatap muka akan dilanjutkan dalam waktu dekat. Kehilangan De Gea, berarti MUharus merelakan dua kiper keluarmusim panas ini, dengan pilihan kedua Dean Henderson sudah menuju pintu keluar.