Ketika Aksi Cristiano Ronaldo Kembali Tuai Pujian
- AP Photo/Rui Vieira
VIVA Bola – Manajer Manchester United, Erik Ten Hag menyanjung penampilan Cristiano Ronaldo ketika membantai Sheriff Tiraspol dengan skor 3-0 pada pertandingan Grup E Liga Europa di Stadion Old Trafford, Manchester, Jumat dini hari WIB.
Ronaldo mencetak gol ketiga MU pada menit ke-81. Ten Hag menilai penyerang asal Portugal itu layak mendapatkan hal itu.
"Ya. Dia terus melaju dan tim terus menempatkan mereka di posisi yang tepat. Dia terus berusaha menempatkan dirinya di posisi yang tepat. Dia tidak menyerah, saya pikir itulah seluruh kariernya, itu sebabnya dia sangat baik dan, pada akhirnya, dia mendapat hadiah untuk itu," ujar Ten Hag dikutip dari situs resmi MU.
Ten Hag mengatakan, wajar jika Ronaldo mendapatkan banyak tekanan belakangan ini karena kurang tajamnya mantan pemain Real Madrid tersebut di musim ini.
Pelatih asal Belanda itu menilai, Ronaldo mampu mengatasi hal tersebut dan ia yakin pemain berusia 37 tahun bisa kembali ke performa terbaiknya seperti sebelumnya.
"Malam ini, sekali lagi, dia mendapatkan konfirmasinya dan dia akan tumbuh darinya. Dia lapar. Dia bermain dengan hasrat dan ingin mencetak gol, sebanyak mungkin. Dia harus banyak berinvestasi dan tim harus banyak berinvestasi untuk menempatkannya di posisi yang tepat," ucap Ten Hag.
Pada musim ini, Ronaldo belum bisa menampilkan kemampuan terbaiknya dan lebih sering menghuni bangku cadangan. Mantan penyerang Juventus itu tercatat baru mencatatkan 781 menit bermain dari total 13 pertandingan dengan sumbangan tiga gol serta satu assist.
Pada musim lalu, Ronaldo tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang.