Pecundangi Manchester City, Liverpool Dapat Kabar Buruk
- Twitter: Liverpool
VIVA Bola - Liverpool diterpa kabar tak sedap pasca menumbangkan Manchester City dengan skor 1-0 dalam lanjutan Premier League. Dalam laga tersebut, Diogo Jota mengalami cedera parah.
Juergen Klopp terpaksa harus menarik keluar Diogo Jota setelah mengalami cedera parah hingga harus ditandu keluar lapangan jelang laga berakhir. Hal ini membuat manajer asal Jerman tersebut cemas.
Pasalnya, ketika laga pembuka Premier League, Diogo Jota harus absen selama eman pertandingan karena masalah cedera. Ketika pemain asal Portugal tersebut kembali bermain, ia harus mengalami cedera kembali.
"Diogo Jota akan absen di pertandingan berikutnya. Dia merasakan kesakitan pada saat itu, tapi saya belum tahu seberapa buruk cedera yang dialaminya," kata Juergen Klopp dilansir Metro.co.uk, Selasa 18 Oktober 2022.
Selain itu, Liverpool akan menghadapi laga yang padat, dengan absennya Diogo Jota ini merupakan pukulan besar bagi skuad Liverpool. Pasalnya dalam satu bulan ke depan, Liverpool akan menghadapi delapan pertandingan termasuk di Liga Champions.
Tim dokter Liverpool belum bisa mengungkapkan seberapa lama ia akan absen. Namun kemungkinan besar, Diogo Jota tidak bisa memperkuat Timnas Portugal di Piala Dunia Qatar 2022 yang akan digelar pada awal pertengahan November.
Diogo Jota menjadi salah satu pemain yang masuk dalam daftar pemain cedera Liverpool. Setelah pada Minggu lalu, Luis Diaz mengalami cedera saat Liverpool menelan kekalahan atas Arsenal.
Kini Liverpool hanya menyisakan tiga penyerang diantaranya, Mohamed Salah, Darwin Nunez dan Roberto Firmino. Juergen Klopp harus bisa memanfaatkan ketiga pemain tersebut tanpa ada pemeran pengganti. Dimana mantan manajer Borussia Dortmund tersebut selalu menggunakan tiga penyerang.
Setelah laga menghadapi Manchester City, Liverpool akan menghadapi West Ham United dalam lanjutan Premier League pada Jumat dini hari mendatang.