Habis Hina Arteta, Aubameyang Melempem karena Lihat Keganasan Arsenal

Selebrasi Pierre-Emerick Aubameyang usai bobol gawang AC Milan
Sumber :
  • Instagram: Chelsea

VIVA Bola – Video Pierre-Emerick Aubameyang yang menghina Mikel Arteta bocor di media sosial. Video tersebut dibuat saat Aubameyang hengakng dari Arsenal.

Aubameyang dan Arteta sempat berselisih di Arsenal ketika pemain internasional Gabon itu terlambat kembali ke klub setelah perjalanan pertengahan musim ke Prancis untuk melihat keluarganya.

Karena hal itu, Arteta mencoret Aubameyang dari tim utama, bahkan membuatnya berlatih sendiri, sebelum hengkang untuk bergabung dengan Barcelona pada jendela transfer Januari 2022.

Akan tetapi, Aubameyang tak lama di Camp Nou. Dia kemudian pindah lagi untuk bergabung dengan rival Arsenal, Chelsea pada bursa transfer musim panas kemarin, Juni 2022.

Dalam video tersebut, Aubameyang terdengar mengatakan tentang bos Arsenal: Dia menilai Arteta tidak bisa menangani pemain besar.

“Karakter besar dan pemain besar, dia (Arteta) tidak bisa menghadapinya," umpat Aubameyang dilansir dari Goal Internasional.

"Dia membutuhkan beberapa pemain muda yang tidak mengatakan apa-apa,” sambungnya.

Namun, melihat kondisi Arsenal yang kii bertengger di puncak Premier League setelah menang 3-2 atas Liverpool, Aubameyang berusaha untuk mengakhiri kebencian yang tersisa antara dirinya dan Arteta.

Dia pun balik memuji Arteta dan mantan klubnya itu. Dia berharap Arteta dan Arsenal terus melaju, namun tidak saat berhadapan dengan Chelsea.

Namun, dengan Arsenal duduk di puncak Liga Premier setelah menang 3-2 atas Liverpool, Aubameyang telah membahas video tersebut dan berusaha untuk mengakhiri kebencian yang tersisa antara dirinya dan Arteta.

"Sadar ada video yang direkam sesaat setelah saya tiba di Barca. Pada saat itu saya masih memiliki banyak perasaan buruk dalam diri saya," tulis Auba di twitternya.

"Arsenal melakukan hal-hal hebat musim ini dan saya berharap semua orang di sana baik-baik saja, hanya saja tidak pada 6 November melawan Chelsea. Sekarang fokus penuh untuk laga besok," sambungnya.