Statistik Mengerikan Manchester United Ancam Leicester City

Bruno Fernandes mencetak gol saat Manchester United vs Leeds United
Sumber :
  • twitter.com/ManUtd

VIVA – Boxing Day di Premier League 2020/21 dimulai dengan duel tim papan atas. Leicester City menjamu Manchester United di King Power Stadium, Sabtu 26 Desember 2020.

Saat ini, Leicester menempati peringkat kedua klasemen dengan 27 poin dari 14 pertandingan. MU membayangi di peringkat ketiga dengan 26 poin dari 13 laga.

Photo :
  • Daily Mirror

Selain rekor apik di Boxing Day, ada hal lain yang bisa bikin Leicester mewek. Ternyata, rekor pertemuan juga sangat memihak Setan Merah.

Dilansir Soccerway, sudah lama Leicester tak bisa menekuk MU. Kemenangan terakhir The Foxes diraih enam tahun silam pada 21 September 2014. Saat itu, Leicester menang 5-3 di King Power Stadium.

Mengerucut pada 10 pertemuan terakhir, Leicester tak pernah meraih kemenangan atas MU. MU menang 8 kali, sisanya 2 laga berakhir imbang.

Musim lalu, MU mampu menghajar bolak-balik Leicester. Mereka menang 1-0 di Old Trafford, lalu menang 2-0 di King Power Stadium.

Berikut rekor pertemuan Manchester United vs Leicester City:

26 Juli 2020: Leicester City 0-2 Manchester United (Premier League)
14 September 2019: Manchester United 1-0 Leicester City (Premier League)
3 Februari 2019: Leicester City 0-1 Manchester United (Premier League)
11 Agustus 2018: Manchester United 2-1 Leicester City (Premier League)
24 Desember 2017: Leicester City 2-2 Manchester United (Premier League)
26 Agustus 2017: Manchester United 2-0 Leicester City (Premier League)
5 Februari 2017: Leicester City 0-3 Manchester United (Premier League)
24 September 2016: Manchester United 4-1 Leicester City (Premier League)
7 Agustus 2016: Leicester City 1-2 Manchester United (Community Shield)
1 Mei 2016: Manchester United 1-1 Leicester City (Premier League)