Mau Tinggalkan MU Demi Piala Eropa, Henderson Dikejar Tim Promosi

Kiper Manchester United, Dean Henderson
Sumber :
  • twitter.com/manutd

VIVA – Kiper Manchester United, Dean Henderson, bersiap meninggalkan Setan Merah demi menjaga asa dipanggil Timnas Inggris di Piala Eropa 2020. Dia diincar dua klub, yakni Leeds United dan Brighton and Hove Albion.

Henderson baru saja memperpanjang kontraknya bersama MU pada musim panas lalu. Kiper masa depan Timnas Inggris itu akhirnya mencatatkan penampilan perdananya buat Setan Merah setelah menjalani masa peminjaman selama lima musim.

Namun, keputusan kembali ke Old Trafford tampaknya mulai disesali oleh Henderson. Bagaimana tidak, dia cuma jadi pelapis David de Gea dan baru mencatatkan tiga penampilan.

Situasi tersebut jelas bukan yang dibayangkan oleh Henderson. Terlebih, dia sedang mengincar satu tempat di Piala Eropa 2020 yang akan dihelat pada Juni 2021.

Andai tetap bertahan di MU, menit bermainnya akan menurun drastis. Membuat peluangnya untuk dipanggil The Three Lions semakin menipis.

Dikutip The Sun, kiper 23 tahun itu pun sedang mempertimbangkan untuk kembali pergi dengan status pinjaman. Dia ingin mencari klub yang bisa memberinya menit bermain lebih banyak ketimbang MU.

Leeds United dan Brighton kabarnya jadi dua klub terdepan yang menginginkan jasanya. Mereka akan mengajukan proposal peminjaman pada bursa transfer musim dingin, Januari mendatang.

Tapi, ada potensi MU tak bakal melepasnya. Pasalnya, Sergio Romero yang selama ini jadi deputi De Gea juga sedang bersiap untuk pergi.