Konyolnya De Gea dan Maguire di Laga MU Vs Chelsea, Benar-benar Badut

Kiper MU, David De Gea, blunder di laga kontra Chelsea
Sumber :
  • Metro.co.uk

VIVA – Performa David De Gea di bawah mistar gawang Manchester United dalam duel kontra Chelsea dalam semifinal Piala FA, Minggu 19 Juli 2020 atau Senin dini hari WIB, jadi sorotan. Dia tampil begitu buruk dengan melakukan dua blunder konyol yang membuat MU merana.

Blunder pertama dilakukan De Gea ketika mencoba memblok sepakan Olivier Giroud dari jarak dekat. Bola sebenarnya bisa ditepis De Gea.

Tapi, tepisannya tak sempurna dan dengan pelan bola bergulir melewati garis gawang MU. Kemudian, gol kedua terjadi saat Mason Mount melepaskan sepakan mendatar dari luar kotak penalti. Arah bola dengan sempurna dibaca De Gea.
Baca juga: Tenggelamkan MU, Chelsea ke Final Piala FA

Pun, awalnya De Gea bisa menepisnya. Namun, De Gea tak menepis bola ke luar gawang. Tepisannya malah membuat bola mengarah masuk, hingga akhirnya Chelsea unggul 2-0 atas MU.

Bukan cuma De Gea yang tampil buruk. Harry Maguire juga berubah jadi badut di laga kontra Chelsea.

Dengan mudahnya, Maguire diperdaya oleh para pemain The Blues. Hingga akhirnya, Maguire melakukan kesalahan fatal di menit 74.

Umpan Marcos Alonso salah diantisipasi olehnya dan berujung pada gol bunuh diri, membuat MU tertinggal 0-3. Satu-satunya gol MU tercipta dari titik putih, melalui eksekusi penalti Bruno Fernandes.
Baca juga: Cedera Kepala Horor Bek MU

"Sulit bagi kiper untuk melayangkan permintaan maaf, terlepas dari David menciptakan dua atau tiga penyelamatan gemilang. Sebenarnya, dia bisa menyelamatkan gawang dari gol kedua, semua sudah lewat dan kami harus fokus ke pertandingan selanjutnya," jelas manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer, dilansir Metro.