Kalah Saing dengan Tammy Abraham, Giroud Bakal Dijual Chelsea?
- Sky Sports
VIVA – Olivier Giroud mulai tak betah di Chelsea. Pemain internasional Prancis jarang mendapat kesempatan bermain.
Giroud kalah bersaing dengan striker belia, Tammy Abraham. Dia baru dua kali tampil sebagai pemain pengganti di Premier League.
Manajer Chelsea, Frank Lampard, memahami kegusaran Giroud. Dia akan membicarakan masa depan pemain ini di bursa transfer musim dingin, Januari 2020 mendatang.
"Dia (Giroud) pastinya tak senang dan tidak menerima karena jarang bermain. Itulah yang dirasakan oemain bagus. Seperti yang saya bilang ke Oli, dia bakal bermain dan memiliki pengaruh besar untuk kami," kata Lampard dilansir Soccerway.
"Pada saat ini, melihat bagaimana Tammy bermain, jadi saya akan duduk bersama Oli di Januari. Tapi, itu masih lama. Saya ingin dia di sini," tegasnya.
Tammy Abraham tampil memukau musim ini. Pemain 22 tahun ini mencetak 9 gol dari 12 pertandingan di semua kompetisi musim ini.