PSSI Optimistis Regulasi Baru ISL Bakal Diterima

Sekretaris Jenderal PSSI, Ade Wellington
Sumber :
  • VIVA.co.id/Radhitya Andriansyah

VIVA.co.id – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) optimistis wacana regulasi baru untuk Liga Super Indonesia (ISL) 2017 bakal diterima oleh klub-klub. Meski sejak gagasan itu dilempar saat Kongres Tahunan di Bandung lalu, polemik mulai muncul.

Pembatasan hanya boleh memainkan dua pemain berusia 35 tahun dianggap mematikan karier pesepakbola senior. Akan tetapi, PSSI memiliki dasar kuat untuk memberlakukan regulasi yang diajukannya tersebut.

"Kemungkinan besar akan dipakai. Sebenarnya dari teman-teman pemain maupun klub ada kasih masukan, tetapi mereka bisa terima kok," kata Sekretaris Jenderal PSSI, Ade Wellington kepada wartawan, Rabu 18 Januari 2017.

"Secara konteks kita juga sudah data, berapa pemain yang di atas 35 tahun dan tidak banyak juga. Tapi semangatnya kan kami mau kasih kesempatan pemain muda," imbuhnya.

Dari data yang ada, pemain yang berlaga di ajang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 lalu, ada 35 pemain yang usianya sudah melebihi 35 tahun. 16 orang berusia 36 tahun, 6 orang 37 tahun, 8 orang 38 tahun, dan masing-masing satu orang di usia 41 dan 42 tahun.