Duo Brasil Bawa Semen Padang Kalahkan Perseru

Pemain Semen Padang, Marcel Sacramento
Sumber :
  • Indonesiansc.com

VIVA.co.id – Semen Padang membukukan 3 poin kala menjamu Perseru Serui di Stadion Haji Agus Salim, Rabu 12 Oktober 2016. Dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC), Kabau Sirah menang dengan skor 2-0.

Tuan rumah membuka keunggulan ketika pertandingan memasuki menit ke-8. Eksekusi tendangan sudut Irsyad Maulana disambut dengan tandukan oleh Cassio Fransisco.

Di sisa waktu babak pertama, kedua tim saling jual beli serangan. Di bawah guyuran hujan, skema serangan melalui sisi sayap menjadi pilihan kedua kesebelasan.

Skor 1-0 tidak berubah hingga wasit Dafid Priatmoko meniupkan peluit tanda 45 menit paruh pertama pertandingan usai. Memulai babak kedua, pelatih Semen Padang melakukan pergantian pemain.

Riko Simanjuntak sebagai pemain sayap digantikan oleh Vendry Mofu. Pergantian ini seolah menunjukkan ambisi Nil agar anak asuhnya bisa menguasai tempo pertandingan.

Terus-terusan mengancam pertahanan lawan, upaya Semen Padang akhirnya menemui hasil positif ketika pertandingan memasuki menit ke-86.

Marcel Sacramento sukses membobol gawang Perseru yang dijaga Choirun Nasirin. Gol tersebut menjadi yang ke-14 selama pemain asal Brasil itu berkarier di ajang TSC.

Kemenangan ini membawa Hengki Ardiles dan kawan-kawan merangsek ke posisi 6 klasemen sementara TSC. Mereka mengumpulkan 35 poin dari 23 pertandingan yang dilakoni.

Sedangkan bagi Perseru, kekalahan membuat mereka tak kunjung naik dari papan tengah. 29 poin dari 23 pertandingan membawa mereka hanya menempati posisi ke-11.

Susunan pemain

Semen Padang: Rivki Mokodompit; Novan Setya Sasongko, Agung Prasetyo, Cassio Fransisco, Hengky Ardiles; Lee Gilhoon (Rudi 83'), Riko Simanjuntak (Vendry Mofu 46'), Muamer Svraka, Irsyad Maulana (Adi Nugroho 89'); Muhammad Nur Iskandar, Marcel Silva Sacramento

Perseru Serui: Choirun Nasirin; Boman Bi Airie Aime; Bilibig Dian Mahrus, Alfares Msiren (Yesaya Desnam 38'), Mari Siswanto (Yoksan Ama 52'); Gamalia Brien Imbiri (Jhon Alex Wayoi 32'), Septinus Alua, Boas Artururi, Petrus Paitoni Towolom; Irfan Yunus Mofu, Osas Saha