Tampil Dominan, Persib Belum Mampu Bobol Gawang Persela
Jumat, 29 Juli 2016 - 21:49 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Anry Dhanniary
VIVA.co.id - Persib Bandung menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 29 Juli 2016 dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC). Di babak pertama, kedua tim bermain imbang 0-0.
Sepanjang babak pertama, Maung Bandung bermain lebih dominan. Mereka berkali-kali menciptakan peluang berbahaya di depan gawang tim tamu.
Akan tetapi, upaya mencetak gol tak menemui hasil. Penyelesaian akhir yang buruk lini depan tim tuan rumah memaksa mereka harus puas di babak pertama bermain imbang tanpa gol.
Sepanjang babak pertama, Maung Bandung bermain lebih dominan. Mereka berkali-kali menciptakan peluang berbahaya di depan gawang tim tamu.
Akan tetapi, upaya mencetak gol tak menemui hasil. Penyelesaian akhir yang buruk lini depan tim tuan rumah memaksa mereka harus puas di babak pertama bermain imbang tanpa gol.
Sergio van Dijk mendapatkan peluang emas di menit ke-22. Mendapat bola di dalam kotak penalti, pemain naturalisasi tersebut melepaskan tendangan keras sambil memutar badan. Sayang bola masih melambung tinggi.
Pada menit ke-25, Maung Bandung mendapat peluang yang disia-siakan oleh Tantan. Umpan silang yang disetorkan Atep jatuh tepat di depan pemain berjuluk Si Kujang Lembang tersebut.
Namun, dia terlambat melepaskan tendangan sehingga kiper Persela, Choirul Huda mampu mempersempit ruang tembak. Alhasil, tendangan yang dilepaskan Tantan dengan mudah ditepisnya.
Susunan pemain
Persib Bandung:
M. Natshir; Jajang Sukmara, Vladimir Vujovic, Purwaka Yudi, Dias Angga; Hariono, Taufiq, Robertino Pugliara; Tantan, Atep, Sergio van Dijk
Persela Lamongan:
Choirul Huda; Edy Gunawan, Kristian Adelmund, Taufiq Kasrun, Zainal Haq; Jusmadi, Tamsil Sijaya, Zainal Arifin, Zulvin Zamrum; Dendy Sulistyawan, Herman Dzumafo