Hempaskan BSU, Arema Sukses Rebut Puncak Klasemen TSC

Skuad Arema Cronus di laga TSC.
Sumber :

VIVA.co.id – Arema Cronus membukukan kemenangan keduanya dalam pentas Torabika Soccer Championships (TSC) usai menaklukkan Bhayangkara Surabaya United (BSU) 3-0 di stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu 15 Mei 2016. Dengan dukungan puluhan ribu Aremania, Hamka Hamzah cs sukses menuntaskan 3 poin penuh di kandangnya dengan mulus.

Tampil dengan materi terbaiknya, Singo Edan mendominasi laga kandang kedua mereka ini. Sedangkan di kubu tim tamu, BSU turun tampil dua pemain mudanya, Zulfiandi dan Putu Gede Juni Antara dan mengandalkan para pelapisnya.

Meski demikian, misi besar tetap diusung skuad asuhan Ibnu Grahan tersebut dalam lawatannya ke kota Malang ini. Laga baru bergulir 11 menit, tim besutan Milomir Seslija ini sudah berhasil mencatak gol lewat kreasi apik penggawa lini tengah mereka.

Sentuhan Beny Wahyudi dan Esteban Viscara dapat langsung dituntaskan oleh sepakan voli Srdan Lopicic yang meski sempat membentur mistar namun bola dalam melewati garis gawang BSU.

Sampai wasit Thoriq Alkatiri meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama laga tersebut, Arema pun tetap unggul 1-0.

Di babak kedua, armada Arek Malang ini makin meningkatkan gelombang serangannya. Hasilnya, baru 5 menit pasca jeda Arema menambah gol keunggulan lewat aksi Sunarto yang berhasil memanfaatkan bola liar dari kemelut didepan gawang BSU.

Unggul 2 gol, Singo Edan justru tak mengendorkan perlawanannya. Bomber anyar mereka asal Australia, Gustavo Giron berhasil mencetak gol perdananya bersama Arema dimenit 63.

Hingga waktu berakhirnya laga tersebut, Arema mampu mempertahankan skor 3 gol tanpa balas ini di hadapan para suporter Aremania.

Dengan kemenangan ini menempatkan Arema mengambil posisi puncak klasemen TSC dari Persija Jakarta yang sama-sama memiliki 7 poin namun kalah dari produktifitas gol dari Singo Edan.

Susunan Pemain
Arema Cronus:
Kurnia Meiga Hermansyah, Goran Ganchev, Hamka Hamzah, Ahmad Farisi, Beny Wahyudi, Srdan Lopicic, Esteban Vizcarra, Feri Aman Saragih (Juan Revi 60'), Raphael Maitimo, Antoni Putro Nugroho (Sunarto 32'), Gustavo Giron Marulanda (Arif Suyono 85').

Bhayangkara Surabaya United: Wahyu Tri Nugroho, Hari Satria Perdana (Sahrul Kurniawan 22'), Muhammad Fatchu Rochman, Otavio Dutra, Suroso, Paulo Helber (Indra Kahfi 61'), Ilham Udin Armaiyn, Khairallah Abdelkbir, Muhammad Hargianto, Rudi Widodo, Thiago Furtuoso (Fandi Eko Utomo 54').