'WAGs' Arema Curhat Lihat Cedera Serius Suaminya

Pemain Arema Cronus, Dendi Santoso
Sumber :
  • VIVA.co.id/D.A Pitaloka

VIVA.co.id – Pemain Arema Cronus, Dendi Santoso, mengalami patah tulang fibula dalam laga pertama Torabika Soccer Championship (TSC) melawan Persiba Balikpapan hari Minggu, 1 Mei 2016. Istri sang pemain pun mengeluhkan permainan kasar lawan.

Dendi mengalami cedera serius akibat tekel keras pemain Persiba, Abdul Rahman, pada akhir babak pertama. Sempat mendapatkan perawatan di pinggir lapangan, ia pun akhirnya harus rela digantikan oleh Sunarto pada menit ke-43.

Kaki Dendy terasa sakit saat digunakan untuk berjalan atau bergerak. Gelandang serang Arema itu pun sedang menunggu waktu berkonsultasi dengan dokter spesialis untuk mendapatkan perawatan terbaik.

“Ini kaki saya dibebat sejak di RSDU Kanjuruhan Kepanjen, Minggu malam. Sore ini saya akan ketemu dokter spesialis di RS Persada,” kata Dendi.

Kaki kanan penyerang berusia 25 tahun itu nampak dibebat dengan pennyangga khusus. Di samping tempat tidur Dendi, terdapat kursi roda dan tongkat untuk bantuan berjalan. Dendi merasakan kakinya sakit saat digunakan untuk berjalan. 

"Jika dalam posisi duduk atau tidur rasa sakitnya tidak terasa, tapi jika digunakan berjalan rasanya sakit sekali,” ungkap pemain 25 tahun tersebut.

Hasil foto rontgen dari tenaga medis di RSUD Kepanjen pada Minggu petang menjelaskan kondisi tulang fibula atau tulang kering di kaki kanan Dendi patah dalam posisi miring. Tulang yang tipis itu menyisakan sedikit bagian yang masih menyambung. 


Keluhan Sang Istri

Dendi berharap patah tulang yang dialaminya bisa sembuh dengan cepat secara alami. Dia pun sempat berbicara dengan sejumlah pemain Arema yang sempat mengalami cedera serupa. 

“Saya kemarin langsung telepon Irsyad Maulana. Ini hampir sama dengan cederanya, tulang fibulanya retak,” kata Dendi. Saat itu, Irsyad harus beristirahat sekitar dua bulan untuk pulih dari cederanya.

Kalau sang pemain sudah mengerti risiko terharap cedera yang bisa menghajarnya di atas lapangan, beda dengan para WAGs yang tentu ikut nyeri melihat cedera pasangannya.

Istri Dendi Santoso, Vivi Santoso, juga ikut khawatir dengan kondisi yang menimpa suaminya. Apalagi cedera yang menimpa Dendi tepat berada di pembukaan musim TSC, kompetisi yang sudah lama ditunggu.

"Ini sudah nunggu kompetisi, baru mulai sudah kena cedera. Ya risiko pemain bola sebenarnya. Tapi saya juga heran, ada tiga pemain Arema yang cedera tapi nggak ada pemain Persiba yang kena kartu kuning. Sore nanti rencana ketemu dokternya, semoga dapat kabar baik,” kata dia.