Jakmania Diminta Tak ke Senayan Nonton Piala Bhayangkara

Ilustrasi suporter Persija Jakarta, Jakmania
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin

VIVA.co.id – Partai final Piala Bhayangkara yang mempertemukan Persib Bandung dan Arema Cronus akan digelar pada Minggu malam, 3 April 2016. 

Untuk mengurangi gesekan antara suporter fanatik sepakbola, Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Moechgiyarto, mengimbau, suporter yang tim kesayangannya tidak berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), agar menonton di daerahnya masing-masing.

"Jadi saya imbau para Jakmania karena kesebelasan Anda enggak masuk di Gelora Bung Karno, nonton bareng saja di lingkungan masing-masing itu lebih enak," kata Moechgiyarto, usai apel persiapan pengamanan Piala Bhayangkara di SUGBK, Sabtu, 2 April 2016.

Moechgiyarto mengatakan, pihaknya akan menggelar nonton bareng di beberapa titik di Jakarta. Di antaranya nonton bareng yang digelar Polres Jakarta Barat.

"Tadi kan dilaporkan Jakarta Barat saja menyediakan 9 (tempat) nonton bareng. Nah mungkin saja nanti polres-polres yang lain akan melakukan hal yang sama," ujarnya.

Untuk meramaikan nonton bareng tersebut, pihaknya telah menyiapkan sejumlah doorprize bagi para penonton yang beruntung.

"Luar biasa saya pikir kalau mereka mematuhinya, dan itu akan enak bagi kita dalam mengamankan dan mengawal suporter," ujar Moechgiyarto. (one)