PT Liga Belum Tahu Kelanjutan Kerjasama dengan QNB

Laga Perdana Pertandingan ISL 2015
Sumber :
  • ANTARA/Widodo S. Jusuf
VIVA.co.id - Kompetisi Liga Super Indonesia musim 2015/16 bakal segera digulirkan. Namun, PT Liga Indonesia selaku operator ISL ternyata belum mengetahui apakah masih akan mendapatkan sokongan sponsor dari Qatar National Bank (QNB).

Seperti diketahui, QNB menjadi sponsor utama dari ISL 2015. Kerjasama ini kemudian membuahkan nama baru bagi kompetisi ISL 2015, QNB League.

Belum juga setengah musim, kompetisi tiba-tiba berhenti. Saat itu, PSSI berdalih menghentikan kompetisi karena situasi force majeure, tak mendapat izin dari kepolisian.

Kerjasama sponsor antara ISL dengan QNB pun hingga kini belum jelas kedudukannya. PT Liga sampai sekarang ternyata masih menunggu kepastian terkait kelanjutan kerjasama dengan QNB.

"Kalau QNB kami belum tahu. Kontraknya kan dengan BV Sports selaku pemegang hak komersial. Kami tak pernah tahu kontrak mereka seperti apa. Hanya saja, kami mendapatkan uang yang sesuai dengan jumlah nilai kontrak per musimnya," kata Sekretaris PT Liga, Tigor Shalom Boboy.

Andaikan kerjasama diteruskan, Tigor menyatakan saat ini pihaknya harus terlebih dulu melakukan finalisasi di masalah regulasi dan jadwal. "Intinya, semua harus dipastikan terlebih dahulu. Ini yang cukup sulit, memberi kepastian. Targetnya September sudah jelas statusnya," tutur Tigor.