VIDEO: Kokohnya Dewa Laut Saat Dibombardir Bali United

Persebaya Surabaya saat berlaga.
Sumber :
  • Bobby Andalan/VIVA.co.id
VIVA.co.id
- Tuan rumah Bali United gagal memaksimalkan peluang yang tercipta saat bertemu Persiram Raja Ampat pada turnamen pramusim Bali Island Cup (BIC), Kamis, 12 Maret 2015. Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.


Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, tuan rumah sempat mendapat peluang emas lewat Bayu Gatra. Namun, bek Persiram, Thierry Gathuessi, dengan sigap menghalau bola dari kaki jebolan SEA Games 2013 tersebut.


Peluang lain tercipta lewat tandukan Bobby Satria. Namun, lagi-lagi, bek Dewa Laut masih mampu menghalau bola tepat di atas garis gawang.


Lihat video lengkapnya .


Setelah bermain alot selama 20 menit, pertandingan kembali panas dalam 10 menit terakhir laga. Bali United dua kali mendapatkan peluang lewat Sutan Samma.

Pertama, saat dapatkan umpan matang dari lini tengah, dan kedua usai dengan cerdik melewati dua pemain lawan. Sayangnya, dua peluang tersebut mentah karena tendangannya masih terlalu lemah.


Bali United terus menekan demi mencetak gol kemenangan dalam sisa pertandingan. Namun, skor 0-0 tidak berubah sampai peluit panjang karena berbagai usaha selalu mentah. (one)



![vivamore="
Baca Juga
:"]

Chelsea Tersingkir, Mourinho Malah Ditawari Kontrak Baru

Pembelaan Terry soal Taktik 'Sekumpulan Bayi' Chelsea


Chelsea Tersingkir, Sinyal Wakil-wakil Inggris Bertumbangan?

[/vivamore]