Pemkot Solo Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Australia di depan Eks Kantor Gibran
- VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)
Solo, VIVA – Pemerintah Kota (Pemkot) Solo menggelar acara nonton bareng (nobar) untuk pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Australia pada Selasa malam, 10 Sepember 2024. Nobar yang dipusatkan di depan Balai Kota Solo itu diperkirakan akan dihadiri ribuan warga.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Solo, Rini Kusumandari mengatakan seperti laga-laga timnas sebelumnya, Pemkot Solo kembali menyelenggarakan acara nobar. Nobar dengan memanfaatkan videotron milik BNI yang terdapat di depan komplek Balai Kota Solo.
"Iya kami adakan nobar timnas (nanti malam)," tulis Rini melalui layanan pesan instan WhatsApp kepada VIVA, Selasa, 10 September 2024.
Menurut dia, kegiatan nobar memang sudah menjadi agenda rutin yang dilakukan Pemkot Solo ketika Timnas Indonesia bertanding di kejuaraan sepakbola.
Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan kedua Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno pada Selasa malam.
"Ini untuk melanjutkan kegiatan nobar yang sudah pernah dilakukan dan juga memberikan ruang bagi masyarakat utk melihat laga timnas kebanggannya," ujar dia.
Berdasarkan pengalaman acara nobar Timnas sebelumnya, antusiasme masyarakat untuk mengikuti kegiatan tersebut cukup tinggi. Ribuan peserta nobar akan duduk lesehan di kawasan Jalan Jenderal Sudirman dan halaman Balai Kota Solo.